Jelang Pemilu 2024, HT Minta Kader Perindo Kalsel Disiplin Jalankan Strategi Pemenangan
loading...

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT) menekankan kepada para kader dan caleg aktif menjalankan program strategi pemenangan untuk meraih suara terbanyak. Foto/Suhardian
A
A
A
BANJARMASIN - Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT) menekankan kepada para kader dan caleg aktif menjalankan program yang sudah diarahkan untuk meraih suara terbanyak, khususnya di Kalimantan Selatan (Kalsel).
Hal itu disampaikan HT saat mempimpin rapat konsolidasi bersama pengurus DPW, DPD Kabupaten Kota serta Bacaleg dari Provinsi Kalsel di Banjarmasin. Kegiatan itu guna memanaskan mesin politik jelang Pemilu 2024.
Apalagi, lanjut HT, target yang dipasang Perindo yakni dua digit kursi di seluruh tingkatan, baik kabupaten, kota, provinsi dan DPR RI.
Selanjutnya, HT meminta seluruh kader menjalankan sejumlah strategi dengan disiplin demi meraup suara terbanyak. HT mengatakan, ada empat hal yang ditekankan kepada pengurus daerah yakni bekerja terukur, mengacu pada data observasi, bergerak cepat serta berjiwa petarung.
">Hal itu disampaikan HT saat mempimpin rapat konsolidasi bersama pengurus DPW, DPD Kabupaten Kota serta Bacaleg dari Provinsi Kalsel di Banjarmasin. Kegiatan itu guna memanaskan mesin politik jelang Pemilu 2024.
Apalagi, lanjut HT, target yang dipasang Perindo yakni dua digit kursi di seluruh tingkatan, baik kabupaten, kota, provinsi dan DPR RI.
Selanjutnya, HT meminta seluruh kader menjalankan sejumlah strategi dengan disiplin demi meraup suara terbanyak. HT mengatakan, ada empat hal yang ditekankan kepada pengurus daerah yakni bekerja terukur, mengacu pada data observasi, bergerak cepat serta berjiwa petarung.
“Saya minta untuk sampaikan tadi, keberhasilan tergantung dari Maha Kuasa, tapi ada bagian strategi penting yang kita kerjakan, jalankan dengan disiplin, jalankan dengan cepat, kerja keras dan militansi yang tinggi,” kata HT, Sabtu (26/8/2023).
“Mudah-mudahan kita dapat suara banyak, mulai tingkat satu maupun tingkat dua, karena ada beberapa strategi yang cukup kreatif kami terapkan, baik untuk memperoleh suara partai maupun caleg, jadi kita berharap memperoleh dua digit kursi di semua tingkatan,” tutupnya.
(hri)