GTPP Covid-19 Lakukan Pemantauan Protokol Kesehatan di Pasar

Kamis, 30 Juli 2020 - 20:57 WIB
loading...
GTPP Covid-19 Lakukan...
Selama pemantauan yang dilakukan pihaknya, memastikan agar semua pedagang maupun pengunjung yang masuk ke pasar harus mengikuti protokol kesehatan.
A A A
DENPASAR - Memasuki Adaptasi Kebiasaan Baru atau New Normal, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar melalui Dinas Perhubungan Kota Denpasar bersama Satpol PP Kota Denpasar, Kepolisian dan Jajaran Pengelola Pasar melakukan pemantauan protokol kesehatan di seluruh Pasar Rakyat yang ada di Kota Denpasar. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari dalam upaya pencegahan penularan Covid-19 di klaster pasar rakyat. Hal ini disampaikan Kadis Dinas Perhubungan Kota Denpasar I Ketut Sriawan di sela-sela pemantauan yang dilakukan Kamis (30/7/2020).

Lebih lanjut ia mengatakan memasuki adaptasi kebiasaan baru masih banyak terjadinya penularan Covid-19 pada transmisi lokal dan penularan terjadi di lingkungan pasar. Maka dari itu pihaknya bersama tim harus rutin melakukan pemantauan protokol kesehatan ke Pasar Rakyat yang ada di Kota Denpasar baik pasar yang dikelola oleh Desa Adat maupun Perusahaan Daerah.

Tidak hanya itu Sriawan mengaku selama pemantauan yang dilakukan pihaknya memastikan agar semua pedagang maupun pengunjung yang masuk ke pasar harus mengikuti protokol kesehatan yakni menggunakan masker, cuci tangan sebelum masuk pasar dan menjaga jarak.

Bagi yang melanggar dalam pemantauan yang dilakukan pihaknya bersama tim berkewajiban mengingatkan para pedagang atau pengunjung agar terus mengikuti protokol kesehatan. "Dengan mengikuti protokol kesehatan maka akan dapat menekan penularan Covid -9 di lingkungan pasar," ujar Sriawan.

Dalam upaya memutus mata rantai Covid-19 Sriawan berharap kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dan mengikuti protokol kesehatan. Sehingga Pandemi ini cepat berlalu dan perekonomian masyarakat bisa kembali pulih seperti semula. (Ayu/humas)
(alf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
Respons Kejagung Soal...
Respons Kejagung Soal Pengaduan Jampidsus ke KPK Dinilai Arogan
Cegah Dehumanisasi,...
Cegah Dehumanisasi, Pengembangan Teknologi Harus Diperkuat Nilai Kehidupan Sosial
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
4 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
3 Pemain Indonesia Berpeluang...
3 Pemain Indonesia Berpeluang Raih Sepatu Emas di Piala AFF U-19 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved