Gibran Sindir Keseriusan Kepala Daerah Gelar Piala Dunia U-20: Ngopo Lagi Saiki Protes!

Selasa, 28 Maret 2023 - 16:45 WIB
loading...
Gibran Sindir Keseriusan Kepala Daerah Gelar Piala Dunia U-20: Ngopo Lagi Saiki Protes!
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyayangkan sikap penolakan para kepala daerah pada Timnas Israel yang akan datang ke Indonesia untuk berlaga di Piala Dunia U-20. Foto/MPI/R Augus
A A A
SOLO - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyayangkan sikap penolakan para kepala daerah pada Timnas Israel yang akan datang ke Indonesia untuk berlaga di Piala Dunia U-20.

Padahal pada Februari 2022 para kepala daerah sudah menandatangani government guarantee terkait penyelenggaraan ajang tersebut.



"Kesepakatan tanda tangan, kan aku wes (sudah) tanda tangan kewajibannya seperti apa. Nek (kalau) aku sih komitmen apa yang saya tandatangani di perjanjian aku komitmen," kata Gibran di Balai Kota Solo, Selasa (28/3/2023).

Gibran juga menyoroti sikap penolakan tersebut yang baru muncul mendekati gelaran Piala Dunia U-20. Ia hanya bisa bertanya-tanya kenapa baru sekarang protes dilayangkan.

"Satu aja, nek dipermasalahke haruse dho protes e ket ndekmben-ndekmben ngopo lagi saiki (Kalau dipermasalahkan harusnya protesnya sejak kemarin-kemarin, kenapa ini baru sekarang). Ngopo lagi saiki protes, kudune ndekmben (Kenapa baru sekarang protes, harusnya ya sejak kemarin)," kata dia.

Gibran juga menyinggung keseriusan menjadi tuan rumah piala dunia U-20 dari para kepala daerah.


"Nek ora pengin dadi tuan rumah, rasah dadi tuan rumah, protes wae," ungkapnya.

Ditanya soal komitmen, Gibran mengaku komitmen dengan apa yang sudah ditandatangani kesepakatan tersebut. Ia juga siap dengan segala konsekuensinya.

"Nek aku komitmen dengan segala konsekuensine, aku wes tanda tangan komitemen. Nek meh protes, protes e ket ndekmben, ora mendekati ngene,"tegasnya.

FIFA sendiri sebelumnya telah mengumkan pembatalan Bali sebagai tuan rumah babak drawing Piala Dunia U-20.

Pembatalan tersebut diketahui karena Gubernur Bali, I Wayan Koster telah melayangkan surat ke Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali berisi penolakan Tim Kesebelasan Israel bertanding di Pulau Dewata.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1513 seconds (0.1#10.140)