Umar Sanusi Optimistis Dongkrak Keterwakilan Partai Perindo di Jawa Barat

Minggu, 19 Maret 2023 - 23:21 WIB
loading...
Umar Sanusi Optimistis...
Ketua DPW Perindo Jabar Brigjen TNI (Purn) Umar Sanusi S.Sos, M.Si optimistis akan membawa keterwakilan Partai Perindo di tingkat legislatif hingga dua digit. Foto/MPI/Arif Budianto
A A A
BANDUNG - Ketua DPW Perindo Jabar Brigjen TNI (Purn) Umar Sanusi S.Sos, M.Si optimistis akan membawa keterwakilan Partai Perindo di tingkat legislatif hingga dua digit. Partai Perindo akan memaksimalkan perolehan suara dari tingginya jumlah penduduk di Provinsi Jabar.

"Jawa Barat adalah lumbung suara yang sangat besar dengan 49 juta penduduk. Kami targetkan mampu meraih dua digit, atau 10 persen dari kursi yang ada di Jabar," jelas Umar Sanusi pada pelantikan Ketua DPW Partai Perindo Jawa Barat di Hotel Grand Tjokro, Jalan Cihampelas, Kota Bandung, Minggu (19/3/2023).


Menurut Umar, pelantikan ini momentum baginya untuk memajukan Partai Perindo di Jawa Barat. Namun untuk memajukan Partai Perindo perlu didukung dan kerja keras seluruh kader DPW hingga DPC.


"Dengan disiplin, motivasi tinggi sehingga apa yang diharapkan tercapai. Karena tak ada keberhasilan tanpa kerja keras," tegas dia.

Sebelumnya, Brigjen TNI (Purn) Umar Sanusi S.Sos, M.Si secara sah dilantik menjadi Ketua DPW Perindo Jawa Barat periode 2023 hingga 2027.

Umar yang menghabiskan kariernya di militer ini didampingi oleh Wawan Setiawan SH, MI.Pol sebagai sekretaris DPW Partai Perindo Jabar.


Dalam paparannya, Umar Sanusi mengaku berterimakasih atas kepercayaan Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo yang telah memberi kepercayaan kepadanya menjadi keluarga besar Partai Perindo.

Baginya, jabatan adalah amanah dari Allah SWT melalui kepercayaan pimpinan.

"Atas kepercayaan ini, saya harus melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab. Di sini ruang dan koridor kita untuk maju dan mensejahterakan masyarakat," kata Umar.

Menurut dia, bergabung menjadi bagian Partai Perindo adalah pilihan tepat. Karena Perindo adalah partai perekat pemersatu bangsa dan partai terbuka untuk semua golongan.

Partai Perindo dikenal sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja dan Indonesia Sejahtera.

"Perindo memiliki visi mulia untuk kesejahteraan rakyat. Kesejahteraan adalah pondasi untuk kemajuan bangsa," jelasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Partai Perindo Dorong...
Partai Perindo Dorong Bupati Vera E. Laruni Buat Gebrakan Sejahterakan Donggala
Partai Perindo Pacu...
Partai Perindo Pacu Pengembangan OKU Timur untuk Sejahterakan Rakyat
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
Legislator Partai Perindo...
Legislator Partai Perindo Syamsuriansyah Bantu Pasien Tumor Kaki di Rumah Singgah Lombok Barat
Partai Perindo Silaturahmi...
Partai Perindo Silaturahmi dengan Gubernur Anwar Hafid, Siap Berkolaborasi Majukan Sulawesi Tengah
Semangat Berbagi di...
Semangat Berbagi di Bulan Suci Ramadan, Ratusan Takjil Partai Perindo Bengkalis Ludes dalam Sekejap
DPD Partai Perindo Tapanuli...
DPD Partai Perindo Tapanuli Utara Bagi-bagi Takjil ke Jemaah Masjid Baitul Rahman
Perindo Tawarkan Bantuan...
Perindo Tawarkan Bantuan Uji Kompetensi IT dan Digital Marketing untuk 25.000 Siswa di Bali
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari ke Lokasi Banjir Bekasi: Bukti Kepedulian dan Kebersamaan untuk Persatuan Indonesia
Rekomendasi
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Cegah Dehumanisasi,...
Cegah Dehumanisasi, Pengembangan Teknologi Harus Diperkuat Nilai Kehidupan Sosial
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
21 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
2 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
4 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved