Korsleting Listrik Jadi Penyebab Kebakaran di Jakarta, Apa Pemicunya?

Minggu, 29 Januari 2023 - 01:05 WIB
loading...
Korsleting Listrik Jadi...
Gulkarmat Jakarta menyebutkan kasus kebakaran di wilayah mayoritas karena korsleting listrik dan tabung gas bocor. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta mengklaim kasus kebakaran yang kerap terjadi di wilayahnya kebanyakan pemicunya korsleting listrik. Selain arus pendek, gas bocor hingga meledak menjadi penyebab lainnya.

Kepala Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan meminta masyarakat untuk mengecek secara berkala instalasi listrik hingga menggunakan peralatan Standar Nasional Indonesia (SNI). Diketahui kebakaran di Ibu Kota kerap dipicu akibat korsleting listrik.



”Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat tolong cek kembali instalasi peralatan listrik di rumah atau di bangunan yang ada, kemudian pastikan peralatan yang dipakai itu memang memiliki standar SNI,” kata Satriadi, Sabtu (28/1/2023).

”Dari segi kegunaan listrik jangan sampai hanya satu colokan nanti dipakai beberapa cabang itu kan menimbulkan korsleting kan tarolah satu rumah ada tujuh orang ada tujuh hape dicolok semua kemudian ditinggal tidur itu juga punya potensi,” tambahnya.

Tak hanya akibat korsleting listrik, kebakaran juga terkadang dipicu meledaknya tabung gas. Satriadi mengimbau masyarakat untuk mengecek kompor gas dan peralatan lainnya juga sering dibersihkan termasuk regulator.

”Yang tidak kalah penting cek kembali kompor gas, peralatan masak sering sering dibersihkan agar tidak terjadi kebakaran,” ujarnya.

Lebih lanjut, Satriadi mengajak masyarakat untuk segera melaporkan ke layanan call center 112 jika terjadi musibah kebakaran. Ia memastikan layanan yang diberikan pemadam kebakaran gratis tanpa dipungut biaya.

”Kalau ada kebakaran segera lapor jangan sungkan sungkan untuk menghubungi 112 call center yang sudah disiapkan oleh Pemprov DKI. Saya pastikan gratis saya yakin gratis saya haramkan mereka untuk menerima sesuatu dari masyarakat,” tuturnya.

Berdasarkan data kejadian kebakaran yang terjadi diberbagai tempat masih didominasi akibat korsleting listrik disusul tabung gas. Rinciannya, penyebab korsleting listrik 91 kejadian dan tabung gas 17 kejadian.

Sedangkan tahun 2023 akibat korsleting listrik 79 kejadian dan tabung gas 20 kejadian. Kasus kebakaran terakhir yakni gudang agen gas elpiji meledak hebat di Duren Sawit, Jakarta Timur dan kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tim Labfor Polri Usut...
Tim Labfor Polri Usut Kebakaran 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogyakarta
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Pastikan Tak Ada Korban
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Usut Penyebabnya
Proyek MRT di Rawamangun...
Proyek MRT di Rawamangun Kebakaran
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Wakapolda: Penyebabnya Diperiksa Tim Laboratorium
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Api Berkobar dari Lantai 3
Kebakaran Polsek Helvetia...
Kebakaran Polsek Helvetia Medan, Ruang Intelkam dan Provost Ludes
Si Jago Merah Mengamuk!...
Si Jago Merah Mengamuk! Gudang Kardus di Penjaringan Terbakar
Rumah Padat Penduduk...
Rumah Padat Penduduk di Duri Kosambi Kebakaran, 18 Unit Damkar Dikerahkan
Rekomendasi
Bersaing di Pasar Otomotif,...
Bersaing di Pasar Otomotif, Ini Cara Jitu BAIC Indonesia Pikat Konsumen
9.000 Warga Suriah Berlindung...
9.000 Warga Suriah Berlindung dari Kekerasan Sektarian di Pangkalan Udara Rusia
Kim Soo Hyun Klaim Pacari...
Kim Soo Hyun Klaim Pacari Kim Sae Ron saat Dewasa, Bukan Usia 15 Tahun
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
57 menit yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
1 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
1 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
1 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
2 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
2 jam yang lalu
Infografis
Asap Kebakaran di Los...
Asap Kebakaran di Los Angeles Mengandung Racun Berbahaya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved