Gempar! Warga Makassar Temukan Sesosok Mayat Sudah Mengering di Kamar Kos

Selasa, 24 Januari 2023 - 02:07 WIB
loading...
Gempar! Warga Makassar...
Penemuan sesosok mayat dalam kondisi sudah mengering di dalam kamar kos mengegerkan warga di Jalan Malengkeri Rraya, Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar. Foto Muh Nur Bone
A A A
MAKASSAR - Penemuan sesosok mayat dalam kondisi sudah mengering di dalam kamar kos mengegerkan warga di Jalan Malengkeri Rraya, Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar. Korban diketahui adalah pemilik rumah kos.



Kapolsek Tamalate, Kompol Irwan Tahir mengatakan, korban pertama kali ditemukan oleh salah satu penghuni kamar kost saat hendak membayar uang kos kepada korban. "Dia diduga sudah meninggal sejak dua minggu lalu. Korban diketahui bernama Andi Risdiyanto alias Andi Anto (45)," ungkap Kompol Irwan, Senin (23/1/2023).

Jasad korban, lnajut dia, ditemukan sedang terbaring telentang di kasur dalam kamarnya dalam kondisi sudah mengering dan nyaris tak dapat dikenali. Penemuan mayat korban itu bermula dari laporan dua penghuni kos yang hendak membayar biaya indekos.

"Salah seorang saksi sempat mencium bau tak sedap pada tanggal 8 Januari lalu. Kebetulan kamar korban dan kamar saksi bersebelahan, namun saat itu mereka mengabaikannya karena mengira hanya bau dari sampah," sambunya.

Belakangan, saat kedua saksi hendak membayar biaya kontrakan, mereka saling bertanya-tanya terkait keberadaan bapak kos, karena tidak pernah kelihatan. "Begitu pintu dibuka, terlihat banyak lalat beterbangan, kedua saksi melihat korban sudah meninggal dunia," tambahnya.

Aparat kepolisian yang berkordinasi dengan pihak Dokkes langsung melakukan olah TKP di kamar tempat korban terbujur kaku. Dari kamar tersebut polisi mengamankan sejumlah barang milik korban yang berada di samping korban.

Usai melakukan olah TKP, selanjutnya korban dievakuasi ke ruang jenazah Dokpol Rumah Sakit Polri Bhayangkara sambil menunggu pihak keluarga korban.

Diketahui, korban tinggal seorang diri di kamar sambil menjaga rumah miliknya yang dijadikan rumah kos. Sementara keluarga korban berada di kampung halaman korban di kabupaten Bulukumba Sulsel.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Polisi Tangkap Pelaku...
Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Bos Ruko yang Mayatnya Dicor di Pulogadung Jaktim
Polisi Tangkap Pelaku...
Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Wanita Pegawai Koperasi di Bekasi yang Mayatnya Terbungkus Sprei
Mayat Bocah Tenggelam...
Mayat Bocah Tenggelam Ditemukan di Pinggir Sungai Salama NTT
Kantor Dinas Pendidikan...
Kantor Dinas Pendidikan Kota Makassar Kebakaran, Semua Gedung Hangus
Penemuan Mayat Pria...
Penemuan Mayat Pria di Perkebunan Sawit Kalteng, Oknum Polisi Diamankan
KPU Tetapkan Munafri-Aliyah...
KPU Tetapkan Munafri-Aliyah sebagai Wali Kota-Wakil Wali Kota Makassar Terpilih
Puluhan Makam di TPU...
Puluhan Makam di TPU Cikutra Bandung Rusak Akibat Sungai Cidurian Meluap, 20 Jenazah Dievakuasi
Tingkatkan Kompetensi...
Tingkatkan Kompetensi SDM, BINUS Online Siapkan Pendidikan Berkualitas di Makassar
Tersangka Pembunuhan...
Tersangka Pembunuhan Mayat Dalam Tas di Berastagi Ditangkap, Ternyata Pengusaha
Rekomendasi
Kebangkitan Tim Tszyu...
Kebangkitan Tim Tszyu Comeback Menang TKO: Aku Kembali, Sayang!
Tandingi Rusia, Inggris...
Tandingi Rusia, Inggris Uji Mesin Rudal Hipersonik 233 Kali
Pangeran Harry Ejek...
Pangeran Harry Ejek William: Kebotakannya Mengkhawatirkan
Berita Terkini
Kemeriahan Libur Lebaran...
Kemeriahan Libur Lebaran di Kuta Bali dengan Sajian Kuliner Food Truck Festival
12 menit yang lalu
AYP Silaturahmi ke Wali...
AYP Silaturahmi ke Wali Kota Makassar Munafri: Perindo Komitmen Dukung Pemerintahan Appi-Aliyah
33 menit yang lalu
Arus Balik Lebaran,...
Arus Balik Lebaran, Tol Cikampek Macet Horor hingga Mengular ke Cipali
1 jam yang lalu
Kisah Istri Raja Mataram...
Kisah Istri Raja Mataram Kuno Bunuh Diri ketika Diculik Rakryan Londhayan
1 jam yang lalu
Polisi Ungkap Hasil...
Polisi Ungkap Hasil Autopsi Wartawan Palu yang Tewas di Hotel Jakbar, Ternyata Sakit
2 jam yang lalu
PORDI dan Higgs Games...
PORDI dan Higgs Games Menggelar Turnamen Terbuka di Makassar
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved