Kronologi Kecelakaan Maut Akibatkan 2 Orang Tewas dan 7 Luka-luka di Tasikmalaya
Senin, 08 Agustus 2022 - 16:17 WIB
TASIKMALAYA - Kronologi kecelakaan maut yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di Jalur Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya , Jawa Barat, Senin (8/8/2022).
Dalam insiden ini, dua orang tewas seketika di lokasi kejadian, sementara 7 orang luka-luka langsung dilarikan ke puskesmas terdekat.
Informasi yang dihimpun, kecelakaan maut itu berawal saat truk Fuso yang datang dari arah Bandung menuju Tasikmalaya dengan membawa muatan minuman ringan diduga mengalami rem blong.
Sehingga saat berada di turunan pertama Jalur Gentong seketika melaju ke bawah hingga menabrak mobil Elf dan minibus yang membawa 6 penumpang dan satu sopir.
Akibatnya, dua orang penumpang mobil minibus meninggal dunia dan 5 orang penumpang minibus mengalami luka-luka. Sementara sopir truk dan sopir Elf juga mengalami luka-luka, dan dua penumpang mobil Elf selamat.
Dua korban meninggal langsung dibawa ke kamar mayat RSUD dokter Soekardjo sementara semua korban luka dibawa ke Puskesmas Lambau Ciawi.
“Korban meninggal dua orang merupakan penumpang mobil minibus jenis Avanza,” kata Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Anaga Budiharso.
Dugaan awal kecelakaan kata dia, diduga akibat sopir mengantuk atau rem blong, namun untuk memastikannya pihaknya masih melakukan penyidikan.
Akibat kecelakaan ini terjadi kemacetan panjang di Jalur Gentong, baik menuju Tasikmalaya atau menuju Bandung.
Dalam insiden ini, dua orang tewas seketika di lokasi kejadian, sementara 7 orang luka-luka langsung dilarikan ke puskesmas terdekat.
Informasi yang dihimpun, kecelakaan maut itu berawal saat truk Fuso yang datang dari arah Bandung menuju Tasikmalaya dengan membawa muatan minuman ringan diduga mengalami rem blong.
Baca Juga
Sehingga saat berada di turunan pertama Jalur Gentong seketika melaju ke bawah hingga menabrak mobil Elf dan minibus yang membawa 6 penumpang dan satu sopir.
Akibatnya, dua orang penumpang mobil minibus meninggal dunia dan 5 orang penumpang minibus mengalami luka-luka. Sementara sopir truk dan sopir Elf juga mengalami luka-luka, dan dua penumpang mobil Elf selamat.
Dua korban meninggal langsung dibawa ke kamar mayat RSUD dokter Soekardjo sementara semua korban luka dibawa ke Puskesmas Lambau Ciawi.
Baca Juga
“Korban meninggal dua orang merupakan penumpang mobil minibus jenis Avanza,” kata Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Anaga Budiharso.
Dugaan awal kecelakaan kata dia, diduga akibat sopir mengantuk atau rem blong, namun untuk memastikannya pihaknya masih melakukan penyidikan.
Akibat kecelakaan ini terjadi kemacetan panjang di Jalur Gentong, baik menuju Tasikmalaya atau menuju Bandung.
(nic)
tulis komentar anda