Pengendara Motor Meregang Nyawa Akibat Kecelakaan di Flyover Cimindi
Selasa, 19 Mei 2020 - 00:32 WIB
CIMAHI - Seorang pengendara motor, Lita Sri Yanti (28), meregang nyawa setelah terlibat kecelakaan lalu lintas di Flyover Cimindi, Kelurahan Cigugur Tengah, Kota Cimahi, Senin (18/5) sore. Akibat luka yang parah di kepala, korban Lita meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kanit Laka Polres Cimahi Iptu Erin Heriduansyah mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, peristiwa nahas tersebut bermula saat sepeda motor yang dikendarai korban Lita melaju dari arah Bandung menuju Cimahi.
Tiba di lokasi kejadian, kata Erin, korban diduga kurang berhati-hati sehingga sepeda motornya tergelincir dan terjatuh ke sisi kanan. Kondisi jalan saat itu licin akibat diguyur hujan.
"Kondisi jalanan licin sehingga pengendara motor tersebut (korban Lita) tergelincir. Pengendaranya (korban) terjatuh tepat digaris tengah dan masuk ke lajur sebelah kanan," kata Erin.
Erin mengemukakan, pada saat bersamaan, dari arah berlawanan, melaju kendaraan roda empat yang belum diketahui identitasnya, melindas bagian kepala korban.
Pengemudi mobil tersebut melarikan diri seusai kejadian. Sedangkan, korban meninggal dunia seketika di lokasi dan tak lama kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Bagian kepala korban tertabrak oleh mobil yang tidak diketahui nopolnya yang datang dari arah berlawanan," ujar dia.
Setelah kejadian, polisi segera mendatangi lokasi dan memintai keterangan dari sejumlah saksi kemudian melakukan serangkaian proses olah tempat kejadian perkara (TKP). Barang bukti berupa kendaraan korban telah diamankan.
Kanit Laka Polres Cimahi Iptu Erin Heriduansyah mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, peristiwa nahas tersebut bermula saat sepeda motor yang dikendarai korban Lita melaju dari arah Bandung menuju Cimahi.
Tiba di lokasi kejadian, kata Erin, korban diduga kurang berhati-hati sehingga sepeda motornya tergelincir dan terjatuh ke sisi kanan. Kondisi jalan saat itu licin akibat diguyur hujan.
"Kondisi jalanan licin sehingga pengendara motor tersebut (korban Lita) tergelincir. Pengendaranya (korban) terjatuh tepat digaris tengah dan masuk ke lajur sebelah kanan," kata Erin.
Erin mengemukakan, pada saat bersamaan, dari arah berlawanan, melaju kendaraan roda empat yang belum diketahui identitasnya, melindas bagian kepala korban.
Pengemudi mobil tersebut melarikan diri seusai kejadian. Sedangkan, korban meninggal dunia seketika di lokasi dan tak lama kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Bagian kepala korban tertabrak oleh mobil yang tidak diketahui nopolnya yang datang dari arah berlawanan," ujar dia.
Setelah kejadian, polisi segera mendatangi lokasi dan memintai keterangan dari sejumlah saksi kemudian melakukan serangkaian proses olah tempat kejadian perkara (TKP). Barang bukti berupa kendaraan korban telah diamankan.
(awd)
tulis komentar anda