Hitung Cepat Pilkada Simalungun, Radiapoh-Zonny Waldy Unggul 42,45%

Rabu, 09 Desember 2020 - 15:29 WIB
Grafik perolehan suara hasil hitung cepat sementara Pilkada Simalungun 2020.(Foto:SINDONews/Ist)
SIMALUNGUN - Hasil hitung cepat Pilkada Simalungun 2020 yang diperoleh dari sejumlah sumber, pasca pemungutan suara Rabu (9/12/2020) pasangan nomor 1, Radiahpoh H Sinaga-Zonny Waldy unggul sementara dari 3 pasangan lainnya. BACA JUGA: Abang Beradik, Bupati JR Saragih dan Calon Bupati Simalungun Nyoblos di TP Sama

Pasangan yang diusung Partai Golkar, Hanura, Perindo dan PKS memperoleh 42,45 % suara atau (25.006 suara). Posisi kedua pasangan calon H Anton A Saragih-Rospita Sitorus yang diusung PDIP dan PAN meraih 30,26 % suara (17.824suara).

Kemudian di posisi ketiga ditempati pasangan Hasyim-Tumpak Siregar yang diusung Partai Demokrat-Gerindra dengan perolehan suara 11.295 atau 19,17% .BACA JUGA: Gergara Sarapan, Pemuda Ditaput Bunuh Ibu Kandung



Pasa posisi keempat pasangan jalur perseorangan Wagner Damanik-Abidinsyah meraih 4.333 suara atau 7,36%,dan suara batal sebanyak 454 suara atau ,0,771%.

Informasi perolehan suara keempat pasangan calon bupati dan wakil bupati Simalungun tersebut diperoleh dari 9,26 % suara masuk pada pukul 15.00 WIB.

Tim pemenangan pasangan Radiapoh H Sinaga-Zonny Waldy dari Partai Perindo , Sariadi Saragih mengatakan dari penghitungan cepat yang dilakukan pihaknya perolehan suara pasangan nomor urut satu sudah melebihi 40% dan mengungguli pasangan lainnya. BACA JUGA : Akhyar Bersama Istri dan Keluarga Berjalanan Kaki ke TPS
(zai)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content