Semen Tonasa Tanam 10 Ribu Bibit Mangrove Bersama Warga Pulau
Jum'at, 30 Oktober 2020 - 16:04 WIB
PANGKEP - PT Semen Tonasa melakukan penanaman 10 ribu bibit mangrove bersama masyarakat di Pulau Podang-podang, Desa Mattiro Dolangeng dan Pulau Polewali, Desa Mattiro Labbangeng, Jumat (30/10/2020).
Penanaman bibit mangrove ini merupakan salah satu rangkaian perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-52 PT Semen Tonasa sekaligus peringatan Hari Sumpah Pemuda. Selain itu, program yang rutin dilakukan ini juga adalah salah satu bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) PT Semen Tonasa .
Pendamping CSR Semen Tonasa, Haniah mengatakan, dalam penanaman mangrove kali ini pihaknya menggandeng Cabang Dinas Kelautan (CDK) Pangkep, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Solidaritas Masyarakat Perikanan Tangkap (Sampanta).
“Melalui CSR, PT Semen Tonasa terus mewujudkan kepedulian dan komitmen untuk berkontribusi nyata bagi kelestarian lingkungan, khususnya kelestarian ekosistem laut di wilayah Liukang Tupabbiring dan Liukang Tupabbiring Utara,” terang Haniah.
Lebih lanjut, dia mengatakan mangrove merupakan ekosistem yang memberikan banyak manfaat bagi keseimbangan lingkungan, pencegah abrasi dan memperbaiki kawasan pesisir yang rusak agar hijau kembali.
“Kami ingin memberikan yang terbaik buat masyarakat. Salah satunya dengan menanam pohon mangrove ini, mudah-mudahan keberadaannya bisa menyelamatkan pulau dari kerusakan lingkungan, terutama abrasi,” kata aktivis perempuan ini.
Sementara itu, Kepala Desa Mattiro Dolangeng, Kaharuddin yang turut serta menanam pohon mangrove itu mengatakan, ia bersama warganya mengapresiasi PT Semen Tonasa dan CSR atas kepedulian terhadap ekosistem laut dan lingkungan di Pulau Podang-podang.
"Kami selaku pemerintah setempat bersama masyarakat Desa Mattiro Dolangeng menyampaikan, terima kasih kepada PT Semen Tonasa atas kesediaannya menunjuk pulau kami untuk ditanami mangrove,” pungkas Kaharuddin.
Penanaman bibit mangrove ini merupakan salah satu rangkaian perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-52 PT Semen Tonasa sekaligus peringatan Hari Sumpah Pemuda. Selain itu, program yang rutin dilakukan ini juga adalah salah satu bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) PT Semen Tonasa .
Pendamping CSR Semen Tonasa, Haniah mengatakan, dalam penanaman mangrove kali ini pihaknya menggandeng Cabang Dinas Kelautan (CDK) Pangkep, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Solidaritas Masyarakat Perikanan Tangkap (Sampanta).
“Melalui CSR, PT Semen Tonasa terus mewujudkan kepedulian dan komitmen untuk berkontribusi nyata bagi kelestarian lingkungan, khususnya kelestarian ekosistem laut di wilayah Liukang Tupabbiring dan Liukang Tupabbiring Utara,” terang Haniah.
Lebih lanjut, dia mengatakan mangrove merupakan ekosistem yang memberikan banyak manfaat bagi keseimbangan lingkungan, pencegah abrasi dan memperbaiki kawasan pesisir yang rusak agar hijau kembali.
“Kami ingin memberikan yang terbaik buat masyarakat. Salah satunya dengan menanam pohon mangrove ini, mudah-mudahan keberadaannya bisa menyelamatkan pulau dari kerusakan lingkungan, terutama abrasi,” kata aktivis perempuan ini.
Sementara itu, Kepala Desa Mattiro Dolangeng, Kaharuddin yang turut serta menanam pohon mangrove itu mengatakan, ia bersama warganya mengapresiasi PT Semen Tonasa dan CSR atas kepedulian terhadap ekosistem laut dan lingkungan di Pulau Podang-podang.
"Kami selaku pemerintah setempat bersama masyarakat Desa Mattiro Dolangeng menyampaikan, terima kasih kepada PT Semen Tonasa atas kesediaannya menunjuk pulau kami untuk ditanami mangrove,” pungkas Kaharuddin.
(agn)
Lihat Juga :
tulis komentar anda