Menengok TPS Unik di Kediri, Mirip Tempat Pernikahan Outdoor Adat Jawa
Rabu, 27 November 2024 - 09:57 WIB
KEDIRI - Tempat Pemungutan Suara ( TPS ) 001 Desa Jambu, Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri, Jawa Timur terbilang unik. Betapa tidak, TPS yang berada di objek wisata Kebun Bibit Kediri ini mirip tempat pernikahan outdoor atau pesta kebun dengan adat Jawa.
Unik, cantik, dan kreatif. Itulah gambaran yang terlihat di TPS 001, Desa Jambu, Kecamatan Kayen Kidul. Di TPS ini, panitia sengaja membuat konsep adat Jawa. Tenda dan dekorasi dibuat layaknya di dalam sebuah pesta.
Panitia juga memasang rumput sintesis sebagai alasnya. Disediakan juga stan foto untuk menambah suasana meriah. Ide kreatif itu ternyata mampu menarik minat warga untuk mencoblos atau menggunakan hak suaranya untuk Pilgub Jawa Timur dan Pemilihan Bupati (Pilbup) Kediri 2024.
Petugas PPS 001 Hariyanti mengatakan, TPS bertema adat Jawa ini telah disiapkan selama dua hari. “Harapannya agar menarik minat masyarakat untuk datang dan menggunakan hak pilihnya,” katanya, Rabu (27/11/2024).
Warga Desa Jambu Lilik Mariyani mengaku senang melihat konsep TPS tersebut. Tak lupa, kecantikan konsep TPS ini dimanfaatkannya untuk berswafoto.
TPS ini terletak di objek wisata Kebun Bibit Kediri. Pembangunanya dari anggaran yang disediakan panitia dibantu pemilik rumah yang berharap angka golput menurun.
Unik, cantik, dan kreatif. Itulah gambaran yang terlihat di TPS 001, Desa Jambu, Kecamatan Kayen Kidul. Di TPS ini, panitia sengaja membuat konsep adat Jawa. Tenda dan dekorasi dibuat layaknya di dalam sebuah pesta.
Panitia juga memasang rumput sintesis sebagai alasnya. Disediakan juga stan foto untuk menambah suasana meriah. Ide kreatif itu ternyata mampu menarik minat warga untuk mencoblos atau menggunakan hak suaranya untuk Pilgub Jawa Timur dan Pemilihan Bupati (Pilbup) Kediri 2024.
Petugas PPS 001 Hariyanti mengatakan, TPS bertema adat Jawa ini telah disiapkan selama dua hari. “Harapannya agar menarik minat masyarakat untuk datang dan menggunakan hak pilihnya,” katanya, Rabu (27/11/2024).
Warga Desa Jambu Lilik Mariyani mengaku senang melihat konsep TPS tersebut. Tak lupa, kecantikan konsep TPS ini dimanfaatkannya untuk berswafoto.
TPS ini terletak di objek wisata Kebun Bibit Kediri. Pembangunanya dari anggaran yang disediakan panitia dibantu pemilik rumah yang berharap angka golput menurun.
(rca)
tulis komentar anda