Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Berau Kaltim

Minggu, 15 September 2024 - 20:29 WIB
Gempa bumi berkekuatan Magnitudo (M) 5,6 mengguncang wilayah Kabupaten Berau, Kaltim, pada Minggu malam (15/9/2024) pukul 20.08 WIB. Foto/X @infoBMKG
BERAU - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo (M) 5,6 mengguncang wilayah Kabupaten Berau , Kalimantan Timur (Kaltim), pada Minggu malam (15/9/2024) pukul 20.08 WIB. Menurut laporan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut terjadi di kedalaman 10 km dan berpusat 145 km Tenggara Berau, tepatnya di koordinat 1.28 Lintang Utara dan 118.42 Bujur Timur.

BMKG memastikan bahwa gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami, sehingga masyarakat di sekitar wilayah terdampak diminta untuk tetap tenang.



Meski demikian, BMKG memberikan peringatan bahwa informasi awal mengenai gempa ini diutamakan untuk disampaikan dengan cepat. Oleh karena itu, hasil pengolahan data masih dapat berubah seiring dengan penambahan informasi lebih lanjut.

“Saat ini, dampak gempa belum dapat dipastikan, namun kami akan terus memantau perkembangan dan memberikan informasi terbaru,” kata pihak BMKG dalam keterangan resminya.
(hri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content