Gedung PYCH Siap Diresmikan, Ini yang Dilakukan Pemuda Papua

Selasa, 07 Februari 2023 - 21:23 WIB
Kecanggihan Gedung PYCH

Gedung PYCH memiliki gedung utama yang terdiri dari dua lantai dan dua gedung asrama. Gedung ini dilengkapi internet berkecepatan 100 Mpbs dengan bandwith upstream downstream simetris 1:1. Ada juga CCTV hingga ruang kontrol.

Ada dua gedung asrama yang terdiri dari 46 kamar dengan fasilitas tempat tidur lengkap, lemari, kamar mandi didalam dan lainnya. Setiap kamar berkapasitas dua orang. Jadi asrama bisa dihuni untuk 96 orang.

Gedung ini juga dilengkapi dengan sistem alarm kebakaran yang terpusat di ruang kontrol, tersambung dengan semua speaker yang ada di dalam maupun luar gedung.

Gedung ini mengadopsi konsep green building yang memanfaatkan energi alam, seperti pencahayaan dan angin. Jadi, Gedung PYCH ini kalau siang tanpa lampu masih cukup terang. Termasuk gedung asrama kalau tanpa lampu di siang hari, masih akan terang di semua sisi, karena banyak kaca dan lubang ventilasi.

Di sisi lain, desain arsitektur atap gedung utamanya terinspirasi dari rumah adat masyarakat Kota Jayapura dan Wamena, yakni atap Honai dan Kariwari.
(poe)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content