Cerdik Menata Rumah

Minggu, 10 Mei 2015 - 09:58 WIB
Cerdik Menata Rumah
Cerdik Menata Rumah
A A A
Penataan rumah menunjukkan karakteristik pemiliknya. Menempatkan perabotan dan pernik-pernik harus tepat agar rumah tidak berantakan. Kejelian sangat dibutuhkan bila lahan dan ukuran tidak terlalu luas.

Benda- benda kecil seperti aksesori maupun kosmetika mesti ditata agar tidak berantakan. Asisten Manager The Real Margaria Semarang Ulfatusy Syahriyah mengungkapkan, boks bisa digunakan untuk menyimpan barang- barang kecil tersebut. “Pemilihan bentuk boks yang menarik ditambah warna lembut justru menambah keasrian rumah,” ucap wanita yang akrab disapa Ulfa ini.

Salah satu produknya menghadirkan boks untuk hantaran pernikahan. Usai acara berlangsung, disayangkan bila boks tersebut langsung dibuang. Boks bisa difungsikan sebagai wadah pernak-pernik rumah. Modifikasi bentuk membuat boks jauh dari kata membosankan. Misalkan, bulat, kerucut, lingkaran, sangkar burung, dan lainnya. Bentuk menarik dan mengadopsi warna dari shabby chic membuat boks ini digemari.

Warna cokelat sudah melebur dalam permainan warna lembut dalam koridor shabby chic. Penggunaan boks semakin mempermanis sudut kamar tidur sebagai tempat kosmetik. Ragam peralatan dandan seperti lipstik, bedak, parfum, pelembab menjadi lebih rapi dijadikan satu wadah berbentuk 1/2 lingkaran.

Aksesori sebagai pendukung penampilan seperti kalung, gelang, dan anting bisa ditata dalam boks berbentuk kerucut dari pelepah pisang. Benda di dalam rumah bisa lebih cantik asal kreatif dalam menata. Pemilik Galeri Shabby Chic Indonesia Devy Natalia mencontohkan tempat peralatan makan bisa tampil menawan.

“Tempat sendokgarpudari kayu bisa dicat dengan warna lembut diletakkan di meja makan jadi makin cantik,” ujarnya. Botol bekas dicat ulang dengan warna lembut diberi sentuhan motif bunga jadi vas lucu. Vas bertugas memberi warna di ruang tamu dengan bunga artifisial atau asli. “Tergantung pemilik rumah dalam padu padan perabotan,” ungkapnya.

Contoh lain adalah talenan untuk memotong sayur atau daging. Permukaan talenan dihaluskan dengan ampelas kemudian dicat dan diberi gambar. Talenan bisa berfungsi untuk pajangan rumah sama halnya vas bunga tadi. “Talenan warna-warni bisa menjadi wall decor (dekorasi dinding). Orang luar negeri sangat suka dengan benda-benda unik seperti ini,” katanya.

Hendrati hapsari
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4932 seconds (0.1#10.140)