Mencari Idola Remaja dari 20.000 Siswa

Sabtu, 09 Mei 2015 - 12:06 WIB
Mencari Idola Remaja dari 20.000 Siswa
Mencari Idola Remaja dari 20.000 Siswa
A A A
MEDAN - Penyelenggara Indonesia Youth Icon menargetkan dapat meraih 20.000 siswa dari 500 SMA untuk mengikuti ajang pencarian idola remaja di Kota Medan.

Ketua Indonesia Youth Icon, Mora Nasution, menuturkan, Indonesia Youth Icon bertujuan mencari remaja calon pemimpin bangsa yang menjiwai wawasan kebangsaan, memiliki pengetahuan, keahlian, serta sikap luhur dan terpuji yang akan kembali menghidupkan rasa nasionalisme dan patriotisme. Kegiatan ini akan berlangsung selama lima tahun, yakni sejak 28 Oktober 2015-28 Oktober 2020.

Namun, tahap seleksi dilakukan mulai Mei ini. Semua remaja siswa, baik dari sekolah menengah atas (SMA) maupun sekolah menengah kejuruan (SMK) yang berusia 15- 19 tahun, berbadan sehat, berbakat, dan kreatif, bisa mengikuti ajang ini. Siswa dapat mendaftar tanpa dipungut biaya, namun harus menyerahkan satu bendera Merah Putih dengan ukuran 120 x 180 cm.

“Seleksi dan pelatihan peserta nantinya akan turut dibimbing On The Stage, yakni sebuah lembaga pendidikan pengembangan kepribadian dan keahlian yang memiliki konsep dasar, setiap orang dapat membuat dirinya berkualitas dan unggul,” paparnya di sela Marketing Gathering di Santika Dyandra Hotel, Jumat (8/5). Mora menambahkan, pendaftaran peserta akan dimulai Senin (11/5) hingga Jumat (31/7).

Kemudian seleksi peserta dilakukan selama sepekan, dari 1-8 Agustus 2015. Lalu dilanjutkan dengan kegiatan pelatihan pada 11-14 Agustus 2015. “Di puncak kegiatan akan dilakukan pengibaran 2015 bendera Merah Putih oleh 6.045 siswa yang merupakan perwakilan dari seluruh Indonesia pada 28 Oktober 2015,” paparnya.

Kepala Bidang Pemberantasan Badan Narkotika Nasional (BNN) Sumatera Utara (Sumut), Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Joko Susilo; dan mewakili Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumut, Kepala Kepoliian Sektor (Kapolsek) Medan Baru, Kompol Roni Nicolas Sidabutar, menyampaikan dukungannya untuk kegiatan Indonesia Youth Icon. Mereka siap bekerja sama mengantisipasi pemuda menggunakan narkoba dan melakukan tindakan kriminal.

Siti amelia
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4026 seconds (0.1#10.140)