Fondasi Ambrol Kebanjiran, Jembatan Jatimalang Ditutup

Sabtu, 18 April 2015 - 10:45 WIB
Fondasi Ambrol Kebanjiran,...
Fondasi Ambrol Kebanjiran, Jembatan Jatimalang Ditutup
A A A
SUKOHARJO - Fondasi jembatan di Dukuh Jatimalang, Desa Kateguhan, Tawangsari, Sukoharjo ambrol hingga kedalaman 2 meter dan lebar 4,5 meter akibat diterjang banjir Rabu (15/4) malam.

Warga dan pemerintah desa menutup jembatan untuk dilintasi kendaraan roda empat. “Debit air sungai naik dan arusnya menerjang fondasi yang sudah rapuh,” ujar warga sekitar Muryanto, 37, kemarin. Kepala Dusun (Kadus) II Desa Kateguhan Haryadi menerangkan, saat hujan deras, air sungai sering meluap. Bahkan, pernah saat banjir air mengalir di atas jembatan.

Selama ini jembatan tersebut merupakan penghubung sejumlah wilayah di Kecamatan Bulu. Seperti Desa Lengking, Ngasinan, dan Desa Malangan. Karena itu, para pengguna jalan yang mengendarai roda empat terpaksa harus memutar. “Sejak dibangun tahun 1981 hingga saat ini jembatan itu belum pernah diperbaiki. Sungai Kedawung ini juga merupakan anak Sungai Bengawan Solo,” ujarnya.

Panjang jembatan yang awalnya dibangun secara swadaya tersebut mencapai 18 meter dengan lebar 3 meter. Kepala Desa Kateguhan Giyanto berharap instansi terkait segera melakukan perbaikan secepatnya. Dia meminta perbaikan yang bersifat jangka pendek agar jembatan bisa segera dilalui kendaraan roda empat. “Perbaikan dulu yang rusak. Untuk pembangunan secara keseluruhan mungkin bisa dianggarkan dalam perubahan APBD 2015 atau APBD 2016,” ujarnya.

Dari pengecekan petugas, kerusakan tidak hanya ada di bagian fondasi. Tiang penyangga jembatan paling barat dari tiga tiang yang ada juga sudah berongga tergerus arus sungai. Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pekerjaan Umum (PU) Tawangsari Syamsu Kamarudin saat mengecek lokasi mengatakan perbaikan akan dimulai Senin (20/4) nanti. Perbaikan tersebut sifatnya hanya sementara karena hanya memperbaiki bagian jembatan yang rusak.

“Perbaikan menggunakan dana pemeliharaan dulu. Soal nanti diperbaiki secara menyeluruh, tentu DPU akan memikirkannya karena tahun ini belum ada anggaran untuk pembangunan jembatan secara menyeluruh,” ucapnya.

Sumarno
(ftr)
Berita Terkait
Kearifan Lokal, Wakil...
Kearifan Lokal, Wakil Kepala BPIP: Pancasila Falsafah Bangsa
Ganjar Pranowo, Gubernur...
Ganjar Pranowo, Gubernur yang Merakyat
Digitalisasi Konservasi...
Digitalisasi Konservasi Mangrove
4 Kota dengan Janda...
4 Kota dengan Janda Terbanyak di Jawa Tengah, Nomor 3 Lebih dari 5.000
6 Penghargaan yang Diterima...
6 Penghargaan yang Diterima Ganjar Pranowo saat Menjadi Gubernur Jawa Tengah
5 Makanan Jawa Tengah...
5 Makanan Jawa Tengah yang Punya Nama Unik
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
3 jam yang lalu
Infografis
4 Fakta Masjid Ibrahimi...
4 Fakta Masjid Ibrahimi di Kota Hebron yang Ditutup Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved