250 Polisi Amankan Ujian Nasional di Subang
A
A
A
SUBANG - Kapolres Subang AKBP Harry Kurniawan mengatakan, pihaknya menurunkan sekitar 250 personel polisi untuk mengamankan Ujian Nasional (UN) di Subang.
"Personel berasal dari unsur polres dan masing-masing polsek. Ratusan petugas tersebut bakal disebar di seluruh sekolah penyelenggara UN. Setiap sekolah akan dikawal minimal dua personel," katanya, kepada wartawan, Minggu (12/4/2015).
Diberitakan sebelumnya, sebanyak 15.708 siswa SMA/SMK/MA, dan sederajat di Kabupaten Subang, hari ini mengikuti ujian nasional (UN) untuk enam mata pelajaran.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Subang, Engkus Kusdinar, menuturkan, 15.708 peserta UN terdiri dari 5.277 siswa SMA, 8.323 siswa SMK, 1.248 siswa Madrasah Aliyah (MA), dan 860 peserta Paket C.
"Target kelulusan UN masih sama dengan tahun-tahun sebelumnya, yakni lulus 100%," terang Kusdinar.
Naskah UN sendiri sudah didistribusikan ke seluruh sekolah sejak Jumat 9 April 2015, dengan titik bongkar di dua sekolah, yakni SMAN 1 Subang untuk naskah UN SMA/MA dan SMKN 1 Subang untuk naskah UN tingkat SMK.
Naskah tersebut selanjutnya disebar seluruh sub rayon dengan dikawal petugas kepolisian dari Polres Subang.
Dia memastikan, seluruh sekolah di Subang menggelar UN secara manual, dan hanya satu sekolah, yakni SMKN 1 Subang, yang melaksanakan UN secara online. Karena fasilitasnya komputernya lengkap dan memenuhi persyaratan UN online.
"UN online di SMKN 1 ini diikuti sekitar 360 siswa. Selain SMKN 1, semua sekolah lainnya UN manual," pungkasnya.
"Personel berasal dari unsur polres dan masing-masing polsek. Ratusan petugas tersebut bakal disebar di seluruh sekolah penyelenggara UN. Setiap sekolah akan dikawal minimal dua personel," katanya, kepada wartawan, Minggu (12/4/2015).
Diberitakan sebelumnya, sebanyak 15.708 siswa SMA/SMK/MA, dan sederajat di Kabupaten Subang, hari ini mengikuti ujian nasional (UN) untuk enam mata pelajaran.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Subang, Engkus Kusdinar, menuturkan, 15.708 peserta UN terdiri dari 5.277 siswa SMA, 8.323 siswa SMK, 1.248 siswa Madrasah Aliyah (MA), dan 860 peserta Paket C.
"Target kelulusan UN masih sama dengan tahun-tahun sebelumnya, yakni lulus 100%," terang Kusdinar.
Naskah UN sendiri sudah didistribusikan ke seluruh sekolah sejak Jumat 9 April 2015, dengan titik bongkar di dua sekolah, yakni SMAN 1 Subang untuk naskah UN SMA/MA dan SMKN 1 Subang untuk naskah UN tingkat SMK.
Naskah tersebut selanjutnya disebar seluruh sub rayon dengan dikawal petugas kepolisian dari Polres Subang.
Dia memastikan, seluruh sekolah di Subang menggelar UN secara manual, dan hanya satu sekolah, yakni SMKN 1 Subang, yang melaksanakan UN secara online. Karena fasilitasnya komputernya lengkap dan memenuhi persyaratan UN online.
"UN online di SMKN 1 ini diikuti sekitar 360 siswa. Selain SMKN 1, semua sekolah lainnya UN manual," pungkasnya.
(san)