Warga Sumenep Temukan Gua saat Gali Batu

Selasa, 07 April 2015 - 19:57 WIB
Warga Sumenep Temukan...
Warga Sumenep Temukan Gua saat Gali Batu
A A A
SUMENEP - Sebuah gua ditemukan masyarakat Sumenep, Madura, Jawa Timur ketika menggali batu, Selasa (7/4/2015).

Gua tersebut cukup panjang. Bahkan, warga yang masuk belum berhasil mencari ujungnya. Mereka terpaksa kembali karena takut kehabisan oksigen di dalam gua.

Karena mengancam keselamatan jiwa, warga memutuskan kembali setelah satu jam berada dalam gua dengan memakai penerangan lampu. Sebab, di dalam gua sangat gelap.

Lokasi gua yang baru ditemukan tersebut berada di Desa Duko, Kecamatan Rubaru, Sumenep.

Kini, warga yang mendengar informasi tentang penemuan gua, berbondong-bondong datang ke lokasi.

Salah seorang warga setempat, Nurul (22), menjelaskan gua itu pertama kali ditemukan Subaidi. Saat itu, ia bersama temannya sedang menggali batu untuk pembangunan jalan. Namun, ketika menggali mencapai kedalaman 5 meter, batu yang digali jatuh ke lubang.

"Kemudian lubang tersebut diperiksa, ternyata merupakan sebuah gua. Lalu Subaidi mengajak warga lain untuk memasuki gua yang baru ditemukan untuk diperiksa lebih lanjut," terang Nurul.

Namun, sambung Nurul, mereka tidak berhasil menemukan ujung gua. "Tidak ingin terjadi sesuatu, akhirnya mereka (warga) keluar dari dalam gua," paparnya.
(lis)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1385 seconds (0.1#10.140)