Jokowi: Pemerintah Pusat Lagi Senang-senangnya Bangun Aceh

Senin, 09 Maret 2015 - 19:13 WIB
Jokowi: Pemerintah Pusat Lagi Senang-senangnya Bangun Aceh
Jokowi: Pemerintah Pusat Lagi Senang-senangnya Bangun Aceh
A A A
ACEH - Pemerintah Pusat memberikan perhatian lebih kepada Aceh. Berbagai proyek pembangunan akan dilaksanakan di sana.

Salah satunya adalah Bendungan Keureuto, Payah Bakong, Aceh Utara. "Banyak sekali akan dibangun pemerintah pusat," ujar Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan pembangunan Bendungan Keureuto, Payah Bakong, Aceh Utara, Senin (9/3/2015).

Selain itu, runway sejumlah bandara di Aceh akan diperpanjang. "Bandara di Lhokseumawe diperpanjang, ada warga minta minimal 2.400 kilometer. Saya langsung telepon Menteri Perhubungan. Tahun ini juga dimulai, sehingga pesawat besar bisa," tuturnya.

Beberapa landasan pacu yang juga akan diperpanjang yakni di Bandara Sabang, Bandara Cut Nyak Dien, serta Bandara Maimun Saleh. "Pemerintah pusat lagi senang-senangnya bangun di Aceh," imbuh mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Kemudian, infrastruktur sejumlah ruas jalan juga akan diperbaiki. "List-nya ada satu lembar. Jalan-jalan banyak yang akan diperbaiki," kata dia.

Tak hanya itu, rel kereta api dari Bireun hingga Lhokseumawe dan Meulaboh juga akan dibangun. Kemudian, Tol Trans-Sumatera yang akan dimulai pembangunannya pada April nanti. Tol itu mulai dari Lampung hingga Aceh.

"Ada yang tanya, duitnya dari mana untuk bangun Tol Trans-Sumatera? Saya jawab, urusan anggaran, urusannya presiden. Yang penting saya beri waktu, dikerjakan. Kalau enggak, menterinya diganti. Tapi menteri sekarang ini kerja siang malam," tuturnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7939 seconds (0.1#10.140)