BNI Pertahankan Layanan Terbaik untuk Nasabah

Senin, 16 Februari 2015 - 10:21 WIB
BNI Pertahankan Layanan...
BNI Pertahankan Layanan Terbaik untuk Nasabah
A A A
SEMARANG - Setiap lembaga perbankan rata-rata memiliki layanan prioritas dikhususkan untuk mereka yang memiliki aset besar di bank tersebut, tak terkecuali PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.

BNI juga memiliki layanan prioritas yang disebut dengan BNI Emerald. Melalui layanan BNI Emerald, BNI siap memanjakan nasabah. Prioritasnya dengan layanan eksklusif penuh keistimewaan. Seperti apa layanan yang diberikan BNI kepada mereka yang memiliki dana besar?

KORAN SINDO JATENG mendapatkan kesempatan untuk berkunjung di BNI Emerald Semarang yang berada di Jalan Ahmad Yani 163 Semarang. Tidak jauh beda dengan layanan perbankan lain, saat masuk pasti disambut oleh satpam. Namun, tidak ada kesan sama sekali bahwa kantor layanan BNI Emerald adalah sebuah bank. Hal yang tampak justru seperti rumah biasa.

Selayaknya rumah, di ruang tengah ada ruang tamu, berjejer dua sofa empuk dengan televisi besar di depannya yang di sebelahnya ada rak majalah. Sementara di lantai dua terdapat dua ruang meeting . Lalu bagaimana pelayanan nasabah melakukan transaksi perbankan? Untuk pelayanan nasabah disediakan ruang khusus yang ada di lantai bawah atau berada satu lokasi dengan ruang tamu.

Relationship Manager BNI Emerald Priority Bangking, Wiku Rajendra menjelaskan, BNI Emerald memang layanan khusus untuk nasabah prioritas. Dimaksud dengan nasabah prioritas adalah mereka yang memiliki total aset di Bank BNI tidak kurang dari Rp1 miliar. Aset tersebut bisa dari berbagai portofolio, seperti giro, tabungan, deposito, reksadana, obligasi, asuransi, dan produk investasi lainnya.

“Walaupun khusus untuk pelayanan nasabah prioritas, kalau ada nasabah biasa datang tetap kita layani dengan baik,” katanya. Wiku menjelaskan, nasabah yang masuk anggota BNI Emerald berhak mendapatkan BNI Emerald Card sebagai kartu debit premium sekaligus sebagai kartu anggota. Dengan menggunakan BNI Emerald Card akan mendapatkan layanan khusus.

Pimpinan Outlet BNI Emerald Semarang, Siti Chanifah menambahkan, pemilik BNI Emerald Card juga mendapatkan berbagai kemudahan lain, seperti free entry airport lounge bandara baik dalam dan luar negeri, free safe deposite box (SDB ).

Andik Sismanto
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0860 seconds (0.1#10.140)