Damkar TNI AU dan Water Cannon Ikut Padamkan Api di Pasar Klewer

Minggu, 28 Desember 2014 - 08:40 WIB
Damkar TNI AU dan Water...
Damkar TNI AU dan Water Cannon Ikut Padamkan Api di Pasar Klewer
A A A
SOLO - Upaya pemadaman api di Pasar Klewer, Solo, Jawa Tengah, dilakukan secara maksimal. Pihak TNI AU Lanud Adi Soemarmo juga mengirimkan unit pemadam kebakarannya. Selain itu, Polresta Solo membantu dengan mengerahkan satu unit mobil Water Cannon miliknya.

Kendaraan yang biasa dipakai Polisi untuk menanggulangi aksi demo ini, terlihat sibuk membantu kendaraan damkar lainnya. Dengan jangkauan semprotan air yang cukup keras, Water Cannon itu melepaskan air ke arah api di kios Pasar Klewer.

Water Cannon tersebut terpantau bolak-balik mengisi air dari pipa air yang ada di depan Balai Kota Solo. Tak berfungsinya pipa air di Pasar Klewer ini tak hanya menyulitkan damkar dalam mengisi air, namun juga menyulitkan kendaraan Water Cannon milik polisi.

"Water Canon ini kan agak berat, jadi repot juga bolak-balik ngisi air ke Balai Kota. Apalagi, jalan di sini sempit," ungkap salah satu petugas kepolisian, Minggu (28/12/2014).

Sementara itu Humas Himpunan Pedagang Pasar Klewer (HPPK) Kusbani mengatakan hampir seluruh kios di Pasar Klewer, baik yang terletak di bagian barat, tengah, dan sebagian sisi timur, ludes terbakar.

"Habis semua, termasuk perbankan. Para pedagang hanya bisa pasrah dan merelakan barang dagangannya yang ada di kios terbakar. Habis mau bagaimana lagi," pungkasnya.
(zik)
Berita Terkait
Pemerintah Harus Perbaiki...
Pemerintah Harus Perbaiki Tata Kelola Lapas di Tanah Air
Peristiwa Kebakaran...
Peristiwa Kebakaran di Jakarta yang Menelan Korban Jiwa
Api Membakar Puluhan...
Api Membakar Puluhan Rumah di Pemukiman Padat Topoyo, Mamuju, Sulbar
Asap Kebakaran di Los...
Asap Kebakaran di Los Angeles Mengandung Racun Berbahaya
Selama Ramadan, Disgulkarmat...
Selama Ramadan, Disgulkarmat DKI Catat 144 Kasus Kebakaran
Empat Rumah Petani Ludes...
Empat Rumah Petani Ludes Terbakar, Seorang Luka-Luka
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
4 jam yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved