RS USU-BRI Terapkan E-Hospital

Jum'at, 19 Desember 2014 - 13:55 WIB
RS USU-BRI Terapkan...
RS USU-BRI Terapkan E-Hospital
A A A
MEDAN - Rumah Sakit (RS) Universitas Sumatera Utara (USU) menjadi rumah sakit pendidikan pertama di Sumatera yang akan memberlakukan E-Hospital untukpara pasiennya.

Sistem tersebut diberlakukan bekerja sama dengan BRI Kota Medan. Penandatanganan kerja sama E-Hospital dilakukan di Biro Rektorat USU, Kamis (18/12), oleh Rektor USU, Syahril Pasaribu, dengan Pemimpin Wilayah (Pimwil) BRI Medan, Ebenezer Girsang.

Pada penandatanganan kesepakatan yang juga dihadiri Direktur Utama (Dirut) RS USU, Chairul Yoel; dan Wakil Rektor IV USU, Ningrum Natasya Sirait, Ebenezer menyebutkan E-Hospital dipastikan berlaku mulai Februari 2015. “E-Hospital memudahkan pasien membayar tagihan rumah sakit secara online di mana saja, baik di teller, maupun e-channel Bank BRI, seperti ATM, EDC (electronic data capture ), Internet Banking BRI, maupun Mobile Banking BRI,” papar Ebenezer.

Dengan layanan E-Hospital, pihak rumah sakit juga mendapat beberapa keuntungan. Salah satunya dapat memonitoring cash inflow dan outflow secara realtime online . Informasi tagihan pasien dapat diterima dengan jelas dan akurat serta efisien karena rumah sakit tinggal menggunakan infrastruktur, jaringan, dan tenaga kerja dari BRI.

Direktur RS USU, Chairul Yoel, menyambut baik kesepakatan tersebut karena akan memudahkan pelayanan RS. Menurut dia, program manual lebih berpotensi berisiko dibandingkan sistem online seperti EHospital.

Syukri Amal
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8360 seconds (0.1#10.140)