Lima Kekhasan Gunung Padang

Rabu, 26 November 2014 - 19:23 WIB
Lima Kekhasan Gunung...
Lima Kekhasan Gunung Padang
A A A
JAKARTA - Tim Terpadu Riset Mandiri yang meneliti Gunung Padang, mendatangi redaksi MNC Media di Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Tim Terpadu Riset Mandiri yang datang ke Kebon Sirih antara lain Danny Hilman dan Ali Akbar. Sejak tahun 2012, Tim Terpadu Riset Mandiri yang dikomandoi Danny Hilman dan Ali Akbar serta kawan-kawan lainnya melakukan riset mengenai potensi pariwisata di situs Gunung Padang yang mulai terangkat kembali sejak pernah dikunjungi oleh De Corte pada tahun 1890.

Pariwisata yang ada di Situs Gunung Padang ini dilakukan dalam area radius 5 kilometer dari Situs Gunung Padang.

"Ada lima kekhasan yang dimiliki oleh gunung ini yaitu lingkungan alam, bangunan bersejarah, astro wisata, budaya masyarakat, dan kreativitas pemerhati," ujar Ali Akbar saat mempresentasikan hasil penelitian kepada redaksi MNC Media, Rabu (26/11/2014).

Menurutnya, kita dapat menemukan Curug Cikondang, pepohonan indah, Perkebunan Lampegan, Stasiun Lampegan, dan masyarakat seperti buruh kayu.

Jika melihat dari letak lokasi gunung tersebut, Gunung Padang ternyata 'bersebelahan' dengan Gunung Pasir Domas, Gunung Pasir Gombong, Gunung Pasir Pogor, dan Gunung Gede serta Gunung Pangrango ke arah utara.

Yang lebih menarik dari semuanya, menurut Ali Akbar, astro wisata menjadi salah satu tempat menarik pariwisata yang harusnya dikenalkan ke seluruh Indonesia bahkan dunia.

Meski sudah diteliti, peran pemerintah daerah diperlukan untuk mengembangkan kawasan astro wisata ini.

"Pemerintah harus mengubah sistem penerangan jalan dan perumahan dengan lampu yang bertudung ke arah bawah. Jika ada andil pemerintah, masyarakat secara sadar akan memperhatikan lingkungan dan alam semesta," pungkasnya.

Di tempat yang sama, ketua tim, Danny Hilman mengatakan memang harus ada peran dari pemerintah agar Gunung Padang dapat dipugar kembali, bukan untuk menjual namun supaya masyarakat tahu bagaimana Gunung Padang ini memiliki banyak kelebihan.

"Seperti Menpar bilang, saya kira piramida Gunung Padang harus kembali dipugar karena keindahan yang banyak seperti sejarah, astronomi," pungkasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8428 seconds (0.1#10.140)