Tolak BBM Naik, Pocong Gentayangan di SPBU Bandung

Rabu, 19 November 2014 - 15:17 WIB
Tolak BBM Naik, Pocong...
Tolak BBM Naik, Pocong Gentayangan di SPBU Bandung
A A A
BANDUNG - Aksi unik protes kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dilakukan puluhan orang dari Aliansi Mahasiswa Bandung (AMB). Mereka membawa pocong, lalu berkeliaran di SPBU 34.401.01 Jalan Ir Djuanda, Kota Bandung, Rabu (19/11/2014).

Awalnya, massa menggelar aksi di Taman Dago dan long march menuju kawasan Dago Atas. Tapi saat melintasi SPBU, mereka langsung masuk ke lokasi.

Pocong yang merupakan bagian dari mereka ikut masuk ke dalam area SPBU. Setelah meloncat ke sana kemari, pocong itu tidur di lokasi SPBU.

Massa juga memblokir akses masuk SPBU sehingga warga tak bisa mengisi BBM. Petugas SPBU pun tak bisa berbuat apa-apa karena kalah jumlah.

Beberapa perwakilan massa melakukan orasi. Mereka menyuarakan sikapnya menolak kenaikan harga BBM.

Koordinator aksi, Andriansyah Abdillah, mengatakan pocong itu sebagai simbol matinya rakyat akibat kenaikan harga BBM. Sebab, kenaikan harga BBM akan membuat harga kebutuhan pokok naik dan menyulitkan masyarakat.

"Kebijakan menaikkan harga BBM jelas mengecewakan rakyat banyak dan membuat rakyat miskin semakin banyak," kata Andriansyah.

Ia pun menuntut Jokowi-JK membatalkan keputusannya menaikkan harga BBM. "Intinya kami menuntut pemerintah membatalkan kenaikan BBM karena ini membuat masyarakat semakin susah," tegasnya.

Kurang dari satu jam mereka beraksi di lokasi. Mereka lalu meninggalkan lokasi untuk melanjutkan aksi di kawasan Dago Atas. Warga yang ingin mengisi BBM pun akhirnya bisa masuk ke SPBU setelah sebelumnya tersendat sekitar 200 meter.
(zik)
Berita Terkait
Penyesuaian Harga BBM...
Penyesuaian Harga BBM Bantu Selamatkan Ekonomi Indonesia
Harga BBM Resmi Naik,...
Harga BBM Resmi Naik, Pertalite Naik Jadi Rp10.000 per Liter
Kenaikan Harga BBM Tidak...
Kenaikan Harga BBM Tidak Bisa Dihindari, Namun Perlu Formula Tepat
Pemerintah Naikkan Harga...
Pemerintah Naikkan Harga BBM, Tokoh dan Cendikiawan Nilai Langkah Realistis
Tolak Kenaikan Harga...
Tolak Kenaikan Harga BBM, Massa GNPR Mulai Berdatangan ke Patung Kuda
Penggunaan BBM Bersubsidi...
Penggunaan BBM Bersubsidi Harus Fokus ke Masyarakat Menengah ke Bawah
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
3 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
5 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved