Pulang dari Rumah Sakit, Habibie Dinyatakan Sehat
A
A
A
BANDUNG - Presiden Ketiga RI BJ Habibie sudah meninggalkan Rumah Sakit Borromeus, di Kota Bandung, pukul 11.20 WIB. Kondisinya pun dipastikan sehat.
"Beliau sudah pulang. Dokter menyimpulkan kondisinya baik dan boleh pulang. Beliau juga jalan sendiri," kata Sekretaris Rumah Sakit Borromeus Kornelius Rukmana, saat ditemui di lokasi, Selasa (21/10/2014).
Dia menegaskan, jika masuknya Habibie untuk menjalani general check up. Dia masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD) bukan karena kondisinya kritis. Itu tak lain karena Habibie datang malam hari, dan tidak ada ruang perawatan yang buka saat itu.
"Untuk menunggu pelayanan kesehatan, beliau memang istirahat di (IGD) Borromeus," jelasnya.
Sementara selama di rumah sakit, Habibie sempat diperiksa di IGD untuk diperiksa fisiknya. "Setelah itu beliau masuk ke ruangan yang telah disediakan," pungkas Kornelius.
"Beliau sudah pulang. Dokter menyimpulkan kondisinya baik dan boleh pulang. Beliau juga jalan sendiri," kata Sekretaris Rumah Sakit Borromeus Kornelius Rukmana, saat ditemui di lokasi, Selasa (21/10/2014).
Dia menegaskan, jika masuknya Habibie untuk menjalani general check up. Dia masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD) bukan karena kondisinya kritis. Itu tak lain karena Habibie datang malam hari, dan tidak ada ruang perawatan yang buka saat itu.
"Untuk menunggu pelayanan kesehatan, beliau memang istirahat di (IGD) Borromeus," jelasnya.
Sementara selama di rumah sakit, Habibie sempat diperiksa di IGD untuk diperiksa fisiknya. "Setelah itu beliau masuk ke ruangan yang telah disediakan," pungkas Kornelius.
(san)