Pelaku Paedofil Beraksi di Semarang, Sembilan Bocah Jadi Korban

Jum'at, 22 Agustus 2014 - 16:39 WIB
Pelaku Paedofil Beraksi...
Pelaku Paedofil Beraksi di Semarang, Sembilan Bocah Jadi Korban
A A A
SEMARANG - Sebanyak sembilan bocah di Kecamatan Candisari, Semarang dikabarkan menjadi korban pelecehan seksual. Pelakunya diduga seorang paedofilia atau orang yang mempunyai selera seksual terhadap anak kecil.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, pelaku berinisial Az (35). Saat melakukan aksinya itu, Az menggunakan modus mengajak para korbannya bermain laptop dan komputer tablet atau tab kemudian melalui gadget tersebut pelaku memutar film-film porno.

Peristiwa pelecehan seksual tersebut terjadi di rumah pelaku. Sembilan bocah yang terdiri dari tujuh anak perempuan dan dua laki-laki kelas 2 SD hingga kelas 2 SMP itu dilecehkan secara bergiliran oleh pelaku.

"Kasus ini terungkap pertama kali ketika ada satu di antara orangtua korban melihat anaknya mengalami kesakitan pada alat kelaminnya saat sedang kencing. Setelah didesak, anak tersebut menceritakan semua yang dialaminya kepada ibunya," kata Ketua RT setempat, Sutriono, saat ditemui wartawan ketika melapor, Jumat (22/8/2014).

Sontak saja laporan itu membuat ibunya geram. Dengan cepat, berita tentang pelecehan seksual itu langsung menyebar di kampung. "Ternyata tidak hanya dia, beberapa orang tua juga mengaku anaknya menjadi korban. Warga akhirnya mencatat ada sembilan anak yang pernah menjadi korban Az," imbuhnya.

Dari keterangan bocah-bocah itu, lanjut Sutriono, kebanyakan mereka diperlakukan tidak senonoh oleh pelaku. Mereka mengaku alat vitalnya diraba-raba Az.

Mengetahu hal itu, warga kemudian tidak terima dan mendatangi rumah Az. Mereka kemudian membawa Az ke rumah warga dan dipaksa mengaku. Karena geram, warga juga menghajar Az. "Karena takut berkelanjutan, Az kami bawa ke Mapolrestabes Semarang untuk diselidiki. Kami harap kasus ini ditangani secepatnya," pungkas Sutrisno.

Hingga saat ini, kasus tersebut masih didalami pihak kepolisian. Sementara Az yang dibawa ke Mapolrestabes Semarang saat ini diamankan di sel tahanan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1813 seconds (0.1#10.140)