Kemacetan di Jalur Puncak Berstatus Koma

Rabu, 30 Juli 2014 - 17:23 WIB
Kemacetan di Jalur Puncak...
Kemacetan di Jalur Puncak Berstatus Koma
A A A
BOGOR - Kemacetan di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, sejak pagi hingga pukul 15.15 WIB semakin parah karena puluhan ribu kendaraan yang datang dari arah Jakarta maupun Cianjur sudah tidak terbendung lagi.

Bahkan sistem one way (satu jalur) sebagai salah satu solusi paling jitu untuk mengatasi kemacetan dianggap sudah tidak memungkinkan lagi diterapkan.

"Perhatian kepada seluruh pengunjung dan pengendara yang hendak menuju Puncak, sebaiknya berbalik arah, karena kondisi arus lalu lintas macet total garis miring berstatus koma," kata Aiptu Subandi, Kepala Pos Polisi 2B Gadog, Ciawi melalui pengeras suara, Rabu (30/7).

Lebih lanjut ia menghimbau kepada seluruh pengendara untuk tidak melanjutkan berlibur ke kawasan Puncak. "Antrean kendaraan sudah padat dari mulai Tol Ciawi hingga Cipanas. Sehingga tidak memungkinkan untuk melintasi jalur Puncak, maka dari itu sekali lagi kami himbau untuk berbalik arah ke Jakarta, karena percuma anda sekalian tidak akan bisa sampai tujuan tempat wisata," katanya.

Berdasarkan pantauan, kemacetan total sepanjang lebih dari 20 kilometer dari mulai tol Jagorawi hingga Cipanas terjadi dari mulai siang hingga sore hari. Laju kendaraan nyaris tidak bergerak. "Waduh tahu begitu saya tidak lanjut tadi di gerbang tol mutar arah. Sekarang saya sudah sampai megamendung, tanggung sekali kalau harus mutar arah," ungkap Affandi, 37, warga Jakarta.
(whb)
Berita Terkait
Liburan Nataru dengan...
Liburan Nataru dengan Mobil, Simak Tips Cegah Mabuk Darat
8 Negara Termurah di...
8 Negara Termurah di Dunia untuk Liburan Tahun 2024
Tips Liburan Hemat Dalam...
Tips Liburan Hemat Dalam dan Luar Negeri, ke Jepang Mulai dari Rp6 Jutaan
Wisata Liburan di Yogyakarta...
Wisata Liburan di Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi untuk Liburan Akhir Tahun
5 Ide Tidak Biasa untuk...
5 Ide Tidak Biasa untuk Liburan Akhir Tahun yang Lebih Berwarna
Kendaraan Padati Kawasan...
Kendaraan Padati Kawasan Lembang, Polisi Siapkan Skema Rekayasa Lalu Lintas
Berita Terkini
Memasuki Usia 50 Tahun,...
Memasuki Usia 50 Tahun, RSI AYani Tingkatkan Daya Saing Inovasi
55 menit yang lalu
Hormati Budaya Betawi,...
Hormati Budaya Betawi, Pramono: Patung MH Thamrin Dipindahkan Menghadap Monas
1 jam yang lalu
Tinjauan ke Subang,...
Tinjauan ke Subang, Senior IFAD Akui Keberhasilan Program YESS Kementan
1 jam yang lalu
Kisah Sawerigading,...
Kisah Sawerigading, Putra Raja Luwu yang Jatuh Hati dan Ingin Nikahi Adik Kembarnya
1 jam yang lalu
Kekuasaan Kerajaan Majapahit...
Kekuasaan Kerajaan Majapahit Terbelah Dua Sebelum Sumpah Palapa Gajah Mada
2 jam yang lalu
Halalbihalal Pesantren...
Halalbihalal Pesantren Salafiyah Kaffah se-Jateng dan DIY, Ethos Salurkan Ekor 5 Sapi
3 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved