Belasan Gepeng di Sampang Terjaring Razia

Selasa, 15 Juli 2014 - 16:15 WIB
Belasan Gepeng di Sampang...
Belasan Gepeng di Sampang Terjaring Razia
A A A
SAMPANG - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sampang, Jawa Timur, menggelar razia terhadap gelandangan dan pengemis (gepeng). Pasalnya, mendekati Lebaran gepeng semakin marak di Kota Bahari itu.

Dalam razia Selasa (15/7/2014) ini, petugas berhasil mengamankan 14 gepeng yang berkeliaran di tempat umum seperti pasar, perkampungan, dan perkantoran. Mereka yang terjaring razia sebagian besar merupakan wajah lama dan berasal dari Pamekasan dan Sumenep.

Selanjutnya, belasan gepeng tersebut diserahkan pada Dinas Sosial setempat untuk didata dan diberi pembinaan. Kemudian dipulangkan ke daerah asal supaya tidak berkeliaran lagi di jalan.

Razia gepeng digelar lantaran keberadaan mereka mengganggu ketenangan masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa. Untuk menciptakan kenyamanan lingkungan, akhirnya dilakukan razia oleh petugas Satpol PP. "Dalam razia kali ini, kami berhasil mengamankan 14 orang gepeng yang berkeliaran di jalan," terang Kasi Operasional Satpol PP Kabupaten Sampang, Muhammad Sadik, Selasa (15/7/2014).

Ia menjelaskan, para gepeng yang terjaring dalam razia adalah wajah lama. Mereka berasal dari Kabupaten Pamekasan dan Kabupaten Sumenep. "Satpol PP akan terus melakukan razia terhadap keberadaan gepeng serta melakukan razia penyakit masyarakat (pekat), supaya memberikan kenyamanan dan ketertiban di kalangan masyarakat," pungkasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1089 seconds (0.1#10.140)