Pemkab Wajo siapkan satgas bencana hadapi musim hujan
A
A
A
Sindonews.com - Menghadapi musim hujan kali ini, Pemerintah Kabupaten Wajo melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mulai menyiapkan persiapan pelayanan bencana.
"Menghadapi musim hujan kali ini, pemkab mempersiapkan segala terkait dengan standar pelayanan bencana kepada masyarakat, salah satunya satgas bencana," kata Kepala BPBD Kabupaten Wajo Alamsyah, Jumat (16/5/2014).
Selain satgas bencana, BPBD juga mulai mempersiapkan sejumlah peralatan dan kesiapan logistik, mengingat Kabupaten Wajo merupakan kabupaten yang rawan bencana banjir, terutama pada musim hujan. "Kepada masyarakat diharapkan kerja samanya dalam mencegah dan ikut serta memelihara lingkungan sekitarnya," katanya.
Derah yang paling rawan banjir di Kabupaten Wajo ada empat kecamatan yakni Sabbangparu, Pammana, Tempe, dan Belawa. "Kalau berbicara daerah banjir, empat kecamatan tersebut yang paling rawan," katanya.
"Menghadapi musim hujan kali ini, pemkab mempersiapkan segala terkait dengan standar pelayanan bencana kepada masyarakat, salah satunya satgas bencana," kata Kepala BPBD Kabupaten Wajo Alamsyah, Jumat (16/5/2014).
Selain satgas bencana, BPBD juga mulai mempersiapkan sejumlah peralatan dan kesiapan logistik, mengingat Kabupaten Wajo merupakan kabupaten yang rawan bencana banjir, terutama pada musim hujan. "Kepada masyarakat diharapkan kerja samanya dalam mencegah dan ikut serta memelihara lingkungan sekitarnya," katanya.
Derah yang paling rawan banjir di Kabupaten Wajo ada empat kecamatan yakni Sabbangparu, Pammana, Tempe, dan Belawa. "Kalau berbicara daerah banjir, empat kecamatan tersebut yang paling rawan," katanya.
(zik)