Pelaku pencabulan anak bebas, orang tua korban menangis

Kamis, 15 Mei 2014 - 22:30 WIB
Pelaku pencabulan anak...
Pelaku pencabulan anak bebas, orang tua korban menangis
A A A
Sindonews.com – Sejumlah orang tua korban pencabulan yang diduga dilakukan seorang guru les berinisial S Kamis (15/05/2014) mendatangi Komnas Perlindungan Anak Sumatera Utara.

Sejumlah orang tua korban terlihat menangis dan meminta bantuan hukum dari lembaga itu, lantaran pelaku pecabulan dibebaskan pihak kepolisian Polresta Medan.

Alasannya, polisi tidak memiliki saksi serta visum tidak menunjukan ada kerusakan pada bagian kemaluan empat bocah yang diduga menjadi korban pelaku.

Sebelumnya orang tua korban telah meloporkan kasus ini ke Polres Medan pada 9 April lalu. Selanjutnya pihak kepolisian melakukan penangkapan pelaku pada 24 April tahun ini.

Namun setelah polisi melakukan visum terhadap sejumlah korban tidak ditemukan adanya tanda pelecehan, karena itu polisi membebaskan pelaku.

Orang tua korban merasa kasus ini tidak di tanggapi serius oleh pihak kepolisian karena pelaku telah bebas berkeliaran.

Kasus ini terungkap setelah salah satu korban berinisial SA bercerita kepada orang tuanya jika guru les sering mencium dan memeluk atau memangku dan meraba-raba kemaluan sejumlah anak didiknya.

Prilaku guru ini dilakukan di tempat les milik S di Jalan Karang Sar, Pasar 4, Kawasan Medan Helvetia.

Menurut pengakuan para korban kejadian sudah sering dilakukan oleh guru les nya tersebut.

Ketua Umum Komnas Perlindungan Anak Aris Merdeka Sirait mengaku, sangat kecewa dengan tindakan kepolisian. Pihaknya akan meminta kepada Kapolresta Medan untuk segera mengevaluasi kasus-kasus yang ditangani Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polresta Medan.
(ilo)
Berita Terkait
Kemenag Sebut 16 Kekerasan...
Kemenag Sebut 16 Kekerasan Seksual yang Bisa Dipidana sebagai
Letusan Kasus Pelecehan...
Letusan Kasus Pelecehan Seksual di Dunia Pendidikan Menggemparkan
Maklumat Pencegahan...
Maklumat Pencegahan dan Penanganan Pelecehan Seksual
Aksi Teatrikal Setop...
Aksi Teatrikal Setop Pelecehan Seksual di Transportasi Umum
Prihatin Kasus Pelecehan...
Prihatin Kasus Pelecehan Seksual Marak, Coach Rheo: Pesona Seks Kalahkan Akal Sehat
Hindari Pelecehan, 5...
Hindari Pelecehan, 5 Negara Ini Menyediakan Kereta Khusus Wanita
Berita Terkini
3 Polisi Tewas Ditembak...
3 Polisi Tewas Ditembak saat Gerebek Sabung Ayam Dimakamkan Hari Ini setelah Autopsi
25 menit yang lalu
2 Pegawai Bank Pemerintah...
2 Pegawai Bank Pemerintah Ditahan Terkait Kasus Korupsi Penyaluran Kredit
1 jam yang lalu
Update Banjir Jakarta:...
Update Banjir Jakarta: 29 RT Masih Terendam, Terparah di Cililitan Jaktim Setinggi 2,5 Meter
1 jam yang lalu
Korem dan Polda Lampung...
Korem dan Polda Lampung Investigasi Bersama Ungkap Kasus 3 Polisi Polres Way Kanan yang Tewas Ditembak
1 jam yang lalu
Polda Lampung Olah TKP...
Polda Lampung Olah TKP Penembakan 3 Anggota Polres Way Kanan hingga Tewas
2 jam yang lalu
50 Kios Pedagang Pasar...
50 Kios Pedagang Pasar Poncol Senen Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp606 Juta
2 jam yang lalu
Infografis
33 Orang Tewas saat...
33 Orang Tewas saat Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved