Soal UN di Kaltim mulai didistribusikan

Jum'at, 04 April 2014 - 15:52 WIB
Soal UN di Kaltim mulai...
Soal UN di Kaltim mulai didistribusikan
A A A
Sindonews.com - Ujian Nasional (UN) SMA sederejat segera digelar. Soal-soal UN di Kalimantan Timur (Kaltim) mulai didistributsikan ke remote area untuk selanjutnya diserahkan ke sekolah-sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan Kaltim Musyahrim mengatakan, Panitia Penyelenggara UN Kaltim mulai mendistribusikan naskah UN SMA/MA, SMK, SMALB ke kabupaten/kota se Kaltim dan Kaltara.

Distribusi ke daerah terpencil dilakukan sejak 1 April lalu, sedangkan ke daerah kota 2 April.

“Distribusi soal UN sudah dilakukan dan informasinya sudah sampai di remote area kabupaten dan kota masing-masing untuk kemudian diteruskan ke sekolah tujuan. Ini dilakukan agar soal tidak lama mengendap di kabupaten dan kota dan tersalurkan ke sekolah tepat waktu,” jelas Musyahrim, Jumat (4/4/2014).

Dia menambahkan, pendistribusian soal akan terus dilanjutkan hingga 4 hari sebelum penyelenggaraan. Distribusi untuk kawasan non remote area dijadwalkan serentak dilakukan 7 April ini. Sedangkan wilayah terdekat seperti Samarinda dan Balikpapan dijadwalkan 11 April atau H-4 penyelenggaraan UN.

“Soal UN ini rencananya akan diserahkan langsung ke Kepala Disdik kabupaten kota di Kaltim dan Kaltara. Untuk yang Samarinda Kepala Disdik Provinsi menyerahkan ke Kepala Disdiknya dan Balikpapan Koordinator Pendistribusian Soal UN yang menyerahkan,” katanya.

Panitia penyelenggara UN tetap melakukan pengawalan penditribusian meskipun penyalurannya bekerja sama dengan PT POS. Panitia melibatkan pihak kepolisian dan perguruan tinggi, yakni Unmul Samarinda untuk wilayah Kaltim dan Universitas Borneo Tarakan untuk wilayah Kaltara.
(lns)
Berita Terkait
UN Ditiadakan, PPDB...
UN Ditiadakan, PPDB Jateng Tahun Ini Gunakan Nilai Rapor
Menggagas Pengganti...
Menggagas Pengganti Terbaik UN
Pemerintah Pertimbangkan...
Pemerintah Pertimbangkan Diadakannya Kembali Ujian Nasional
UN Kembali Ditiadakan,...
UN Kembali Ditiadakan, Penilaian Kelulusan Siswa Kewenangan Sekolah
Kabar UN Mau Diberlakukan...
Kabar UN Mau Diberlakukan Lagi Tahun Depan, Mendikdasmen Bilang Begini
Inilah 5 Negara Tanpa...
Inilah 5 Negara Tanpa Ujian Nasional
Berita Terkini
Berdakwah di Pedalaman...
Berdakwah di Pedalaman Toraja Utara, Dai dari Kemenag Kagumi Toleransi Penduduknya
37 menit yang lalu
Lewat Pagar Roboh, Mahasiswa...
Lewat Pagar Roboh, Mahasiswa Terobos Masuk Gedung DPR
37 menit yang lalu
Atasi Pengangguran,...
Atasi Pengangguran, DPR Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pembangunan Daerah
52 menit yang lalu
3 Polisi Tewas oleh...
3 Polisi Tewas oleh Oknum TNI, Kapendam II Sriwijaya: Koramil-Polsek, Lu Makan Duit
1 jam yang lalu
BI Jakarta Gelar Bazar...
BI Jakarta Gelar Bazar Murah di Kepulauan Seribu
1 jam yang lalu
Perkuat Kepedulian Sosial,...
Perkuat Kepedulian Sosial, ASDP Salurkan Bantuan Sembako dan Bibit Pohon di Banda Aceh
3 jam yang lalu
Infografis
Kehadiran Tentara NATO...
Kehadiran Tentara NATO di Ukraina Berarti Perang Habis-habisan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved