Tim SAR evakuasi ratusan korban banjir di Klaten

Minggu, 23 Februari 2014 - 11:45 WIB
Tim SAR evakuasi ratusan...
Tim SAR evakuasi ratusan korban banjir di Klaten
A A A
Sindonews.com - Pos Basarnas Surakarta mengevakuasi 300 warga korban banjir di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Humas Basarnas Kantor SAR Semarang, Aris Triyono, mengatakan warga yang dievakuasi dari beberapa dukuh dan desa di Klaten.

Rinciannya kata Aris, Dukuh Sutan, Desa Kebon, Kecamatan Bayat, 90 jiwa berhasil dievakuasi Tim SAR.

Di Dukuh Balong, Desa Kragilan, Kecamatan Gantiwarno, Tim SAR berhasil mengevakuasi 40 jiwa.

Di Desa Kalikebo, Kecamatan Trucuk, Tim SAR mengevakuasi 6 balita dan 1 orang menderita sakit.

"Di Dukuh Kerten RT6/RW7, tercatat sekira 150 jiwa sudah mengungsi. Di Desa Planggu, Kecamatan Trucuk ketinggian air mencapai 25 cm, kondisi aman dan di Desa Wiro, Kecamatan Bayat, ketinggian air sekira 20 cm, kondisi aman," ungkapnya melalui rilis yang diterima Minggu pagi (23/2/2014) .

"Saat melakukan evakuasi, cuaca masih diguyur hujan sehingga debit air terus bertambah. Masih ada warga di beberapa daerah yang tidak bersedia dievakuasi, alasannya menjaga harta benda di dalam rumah,"tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0883 seconds (0.1#10.140)