SMPN Duduk Sampean dihantam puting beliung

Kamis, 28 November 2013 - 14:17 WIB
SMPN Duduk Sampean dihantam puting beliung
SMPN Duduk Sampean dihantam puting beliung
A A A
Sindonews.com - Angin puting beliung melanda di wilayah Kecamatan Duduk Sampean, Kabupeten Gresik. Akibatnya, gedung sekolah SMPN Duduk Sampean, tak bisa digunakan.

Hal itu terjadi setelah atap empat bangunan sekolah itu berterbangan dan hancur. Tak pelak, jika para siswa mengungsi di mushala sekolah untuk beraktivitas menunaikan kegiatan belajar mengajar (KBM).

Berdasarkan pantauan di lapangan, selain menghancurkan atap sekolah, angin puting beliung yang terjadi Rabu (27/11) malam itu juga merobohkan langit-langit atau plafon.

"Ya kami terpaksa pindah belajar ke mushala. Karena, gedung sekolah kami rusak, enggak ada atapnya. Kami jadi tidak bisa belajar dengan tenang," ungkap seorang pelajar, Renaldi, Kamis (28/11/2013).

Renaldi-pun bersama teman-temannya terpaksa membantu para pendidik usai belajar untuk membersihkan puing-puing yang berserakan.

Sementara itu, Kepala Sekolah, Zakaria, mengatakan, terpaksa memindahkan aktivitas belajar mengajar di mushala, karena para siswa sedang berkonsentrasi menempuh ujian akhir semester (UA).

"Beuntung tak ada korban jiwa, tetapi kami jadi terhambat aktivitas belajar-mengajar. Kerugian sendiri mencapai ratusan juta rupiah," tutur Zakaria.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3341 seconds (0.1#10.140)