Arena judi jangkrik digerebek, tiga pelaku diamankan

Kamis, 28 November 2013 - 08:02 WIB
Arena judi jangkrik digerebek, tiga pelaku diamankan
Arena judi jangkrik digerebek, tiga pelaku diamankan
A A A
Sindonews.com - Jajaran Polres Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), mengrebek arena judi jangkrik yang beroperasi di daerah ini.

Sedikitnya, tiga orang penjudi berhasil diamankan polisi. Ketiganya diketahui berinisial BS (14), SK (17), dan SMS (60). Dua diantaranya diketahui masih berstatus pelajar. Selain mengamankan ketiga pelaku judi, polisi juga menyita belasan kendaraan roda dua (sepeda motor) yang ditinggal pemiliknya saat penggerebekan serta puluhan jangkrik aduan.

Penggerebekan arena judi jangkrik tersebut berlangsung di Kecamatan Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulbar, Rabu (27/11/2013).

Saat digrebek, sejumlah pelaku yang sedang asyik bermain judi langsung berhamburan dan berusaha untuk kabur, namun tiga diantaranya berhasil diringkas.

Ketiganya tertangkap setelah sempat terjadi aksi kejar-kejaran, dan polisi terpaksa mengeluarkan tembakan peringatan ke udara. Ketiga pelaku berhasil ditangkap saat bersembunyi di sebuah rimbunan pohon.

Meski ketiganya sudah berhasil tertangkap, namun polisi akhirnya kembali melepas mereka. Hal itu setelah sejumlah warga berdatangan untuk meminta agar ketiganya dilepas dengan alasan keduanya masih berstatus sebagai pelajar, dan satu orang sudah berusia lanjut dan kerap sakit-sakitan.

"Mereka ini masih pelajar, dan seorang sudah usia lanjut. Jadi, kita minta agar polisi mempertimbangkan agar mereka tidak dibawa dulu ke kantor polisi," kata Khaedir, Lurah Tinambung.

Dia mengaku, meski ketiganya sudah dilepaskan, namun pemerintah setempat berjanji akan memberikan pembinaan dan sanksi soaial agar mereka tidak mengulangi perbuatannya.

"Kami akan memberikan pembinaan dan sanksi sosial agar tidak lagi mengurangi perbuatannya. Kalaupun masih melakukan perjudian, kami tidak akan memberikan toleransi lagi," tambah Khaedir.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6329 seconds (0.1#10.140)