Kejati periksa kepala dinas sebagai saksi

Rabu, 20 November 2013 - 15:29 WIB
Kejati periksa kepala...
Kejati periksa kepala dinas sebagai saksi
A A A
Sindonews.com - Setelah melakukan penggeledahan, Tim Kejati Jawa Tengah (Jateng) langsung memeriksa sejumlah saksi dari lingkungan Pemerintah Kabupaten Karanganyar. Di antaranya adalah masing-masing kepala dinas.

Belum diketahui apakah pemeriksaan juga dilakukan terhadap Bupati Rina atau tidak, yang jelas pengacara Muhammad Taufik juga didatangkan ke rumah dinas Rina, selang satu jam dia datang.

"Kami tidak tahu apakah itu tadi pemeriksaan atau tidak yang jelas di rumdin masih ada tim kejati," ujar Kasie Intel Kejari Karanganyar Wahyudi, kepada wartawan, Rabu (20/11/2013).

Berdasarkan pengamatan di lokasi, diketahui Tim Kejati duduk berhadapan dengan sejumlah kepala dinas. Sejak Rina datang ke rumah dinas, banyak pejabat Pemkab Karanganyar yang berdatangan.

Saat ini, Bupati Rina masih berada di dalam ruangan belakang, sedang melakukan pertemuan dengan Tim Kejati. Namun, apa bahasan dalam pertemuan itu masih belum diketahui.
(san)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4433 seconds (0.1#10.24)