Melarikan diri, 16 kuli bangunan jalan 195 Km

Jum'at, 08 November 2013 - 10:26 WIB
Melarikan diri, 16 kuli bangunan jalan 195 Km
Melarikan diri, 16 kuli bangunan jalan 195 Km
A A A
Sindonews.com - Sebanyak 16 orang kuli bangunan asal Garut, Jawa Barat, kabur dari tempat kerjanya di Batusangka, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, karena ditipu majikannya yang saat ini juga menghilang.

Para buruh kasar ini berjalan kaki menuju Kota Padang yang berjarak 195 kilometer, karena tak punya biaya. Mereka sementara di tampung di kantor Satpol PP Kota Padang dalam kondisi kelaparan.

Ke-16 orang kuli bangunan itu terlihat lemas dan kelelahan usai berjalan kaki dari Batusangkar. Mereka sebelumnya bekerja sebagai kuli bangunan di daerah Batusangkar mengerjakan bangunan kos-kosan, sudah sejak dua minggu yang lalu.

Sebelumnya, mereka dijanjikan dengan upah Rp75 ribu perharinya, dan dibayar dalam tempo dua minggu oleh majikannya. Namun hingga Senin kemarin, mereka belum mendapat upah atau bayaran satu sen pun dari majikannya yang sudah menghilang sejak tiga hari lalu.

Selama bekerja 15 hari, mereka mengaku tidak diperbolehkan keluar dari proyek dengan alasan takut tersesat. Bahkan untuk makan sehari-hari, mereka harus berhutang di sebuah warung yang berada di dalam lokasi proyek tersebut.

Karena ditipu, mereka kabur dari lokasi proyek dengan berjalan kaki menuju Kota Padang dengan harapan bisa dipulangkan kembali ke daerahnya, karena mereka sudah tidak memiliki biaya.

Setibanya di Kota Padang, mereka ditemukan oleh anggota polisi Mapolda Sumbar dalam kondisi kelaparan yang kemudian di tampung sementara, di ruangan pertemuan kantor Satpol PP Kota Padang.

Hingga saat ini, ke-16 orang warga Garut itu masih belum mengetahui nasib mereka dan berharap, bisa dipulangkan kembali ke daerah mereka di kampung Alikhlas, Desa Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4730 seconds (0.1#10.140)