Wayang dari 4 benua siap tampil di Bandung

Selasa, 10 September 2013 - 02:01 WIB
Wayang dari 4 benua...
Wayang dari 4 benua siap tampil di Bandung
A A A
Sindonews.com - Tujuh wayang dari tujuh negara siap ditampilkan dalam acara "Wayang Festival Internasional", 12-13 September, mendatang. Bertempat di Bale Rumawat Univesitas Padjajaran Jalan Dipatiukur, event ini akan menyuguhkan wayang dengan latar kebudayaan yang berbeda.

Ketujuh negara yang akan tampil ini yakni Australia, Singapura, Filipina, Turki, Madagaskar, Belanda dan tuan rumah Indonesia.

Menurut Ketua Pelaksana Teknis Hendra Permana, kegiatan ini merupakan agenda pelestarian kebudayaan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Barat. Sebelumnya gelaran ini dinamakan Festival Wayang ASEAN namun diubah menjadi internasional.

"Awalnya hanya akan diikuti lima negara dari ASEAN dan digelar Juni lalu. Karena berbagai hal, terjadi pengunduran waktu namun akhirnya peserta bertambah dari Eropa dan Australia, juga Afrika," kata Hendra kepada wartawan saat menggelar konferensi persi Gedung Indonesia Menggugat Jalan Perintis Kemerdekaan, Senin (9/9/2013).

Hendra mengatakan negara-negara tersebut akan menampilkan wayang dalam versinya masing-masing. Meskipun lima negara ini, di luar Indonesia dan Turki, tidak memiliki tradisi wayang.

"Belanda, Singapura, Filipina dan Australia akan menampilkan wayang versi mereka dengan menggunakan boneka-boneka yang bisa bicara, seperti Ria Enes dengan Susan. Sedangkan Madagascar, datang dari KBRI kita yang ternyata di sana mempunyai sanggar wayang. Tapi ada sedikit berbeda," jelasnya.

Sementara untuk Turki dan Indonesia, lanjut Hendra, lebih kontemporer dengan menampilkan wayang yang menyerupai wayang kulit.

"Turki, mereka punya wayang bentuknya seperti wayang kulit, tipis gitu. Tapi perwajahannya seperti wayang golek," kata Hendra.

"Lalu untuk Indonesia, akan ditampilkan wayang motekar, bentuk baru wayang kulit tapi dari plastik," tambahnya.

Di hari pertama akan dibuka oleh penampilan wayang Australia pada pukul 10.00 WIB yang dilanjut wayang dari tiga negara berikutnya yakni Belanda, Filipina dan Madagascar sampai pukul 20.00 WIB.

Lanjut di hari kedua akan ada penampilan dari wayang Singapura pada pukul 10.00 WIB, dan Turki pada pukul 14.00 WIB. Sementara Indonesia akan tampil sebagai penutup pada pukul 16.00 WIB.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1892 seconds (0.1#10.140)