Miss World memang cocok digelar di Bali

Senin, 09 September 2013 - 21:58 WIB
Miss World memang cocok digelar di Bali
Miss World memang cocok digelar di Bali
A A A
Sindonews.com - Sekretaris Fraksi Partai Hanura DPRD Jawa Barat, Ujang Fahpulwaton, merespon positif pelaksanaan Miss World 2013 yang akan digelar di Bali.

Menurutnya, perhelatan di sana dikatakan cocok lantaran sesuai dengan adat dan budaya yang pertimbangan lainnya, termasuk sebagai pemantik wisatawan dunia untuk datang ke sana.

"Lebih cocok di Bali, karena jika dilihat dari segi kultur dan lain-lain, Miss World memang lebih cocok dilaksanakan di sana," kata Ujang, di Gedung DPRD Jawa Barat, Kota Bandung, Senin (9/9/2013).

Menurutnya, keputusan pemerintah agar rangkaian acara Miss World digelar di Bali sudah dipikirkan secara matang. Dalam hal ini, pro dan kontra sudah dipertimbangkan sehingga keputusan itu diambil.

"Pemerintah kan punya kewenangan demi kemaslahatan bangsa dan negara," ungkapnya.

Ujang mengatakan, citra Indonesia, khususnya Jawa Barat tidak akan tercoreng dengan batalnya Miss World digelar di Jawa Barat.

Soal dukungan agar Miss World digelar di Bali, Ujang melihat ada faktor lain. "Di Bali respon masyarakat kelihatannya tidak ada pro dan kontra yang hebat seperti di Jawa Barat. Makanya lebih cocok dilaksanakan di sana," tuturnya.

Menanggapi gagalnya Miss World digelar di Jawa Barat, Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, ogah bicara panjang lebar. Ia menyerahkan keputusan itu pada pemerintah pusat.

"Enggak usah dikomentari lagi. Itu kan sudah urusan pemerintah pusat," tandas Aher.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6029 seconds (0.1#10.140)