Muratara kekurangan guru

Jum'at, 30 Agustus 2013 - 18:33 WIB
Muratara kekurangan...
Muratara kekurangan guru
A A A
Sindonews.com - Dewan Pendidikan Kabupaten Musi Rawas (Mura) menyebutkan jumlah tenaga pengajar atau guru di Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) masih kurang. Sebab, penyebaran guru yang ada sekarang tidak merata dan banyak berkumpul di tengah kota.

"Dilihat secara global, guru-guru ngumpul di tengah kota seperti di wilayah Kecamatan Tugumulyo, Muara Beliti, Megang Sakti, sedangkan di pelosok kurang, khususnya Muratara," jelas Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Mura, Gondo, Jumat (30/8/2013).

Menurutnya, dirinya tidak dapat memastikan berapa jumlah kekurangan tenaga guru di Kabupaten Muratara. "Yang jelas memang tenaga guru di Muratara masih kurang, hanya ada guru honor. Dan kita (komite sekolah), pihak sekolah sudah menindaklanjutinya," kata dia.

Pihak Komite sekolah Kabupaten Mura berupaya mencari solusi terbaik guna mencukupi tenaga guru di pelosok maupun di Kabupaten Muratara seperti Rawas Ulu, Ulu Rawas, Rawas Ilir, Karang Dapo dan Rupit.

"Sekarang dilakukan kajian oleh Dinas Pendidikan (Disdik), bagaimana cara pemerataannya," sebutnya.

Dia menambahkan, untuk jumlah sarana pendidikan di Kabupaten Mura untuk gedung Sekolah Dasar (SD) 428 sekolah, SMP/MTS sebanyak 97 sekolah dan tingkat SMA/SMK ada 36 sekolah dan jumlah ini sudah memadai bahkan kekurangan pelajar.

"Diharapkan formasi guru di Muratara bisa terpenuhi apalagi sudah menjadi DOB Muratara," harap Gondo.

Sementara itu, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mura, Al Imron, menjelaskan Disdik harus segera mencari solusi agar persoalan cepat teratasi. Salah satunya mengambil langkah konkret membuka penerimaan guru baru atau pemerataan guru.

Selain itu, harus ada langkah tegas dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab). Karena persoalan sudah sejak lama hingga sekarang. "Kalau mau jujur, kita tidak kekurangan guru, hanya penempatannya saja yang tidak merata," pungkasnya.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9055 seconds (0.1#10.140)