Pembangunan jembatan utama Solo dikebut
A
A
A
Sindonews.com - Pembangunan jembatan utama di Jalan Mangunsarkoro Solo Jawa Tengah terus dikebut. Ditargetkan pembangunan jembatan itu akan selesai November mendatang.
Akibat proyek itu, arus lalu lintas terganggu, terutama arus mudik sebab satu jalur digunakan untuk dua arah berlawanan. Sedangkan proyek itu sendiri baru akan selesai November mendatang.
Kepala Dinas Perhubungan Informatika dan Komunikasi Yoscha Herman Sudrajat mengatakan, pengalihan jalur rencananya akan segera dilakukan.
Menurutnya bagi yang ingin tetap melintas di jalur tersebut diharapkan berhati hati karena jalan menyempit dan kondisi gelap saat malam hari
"Harus hati-hati jika ingin tetap melintas," imbaunya, Jumat (2/8/2013).
Menurutnya, pada lebaran kali ini arus kendaraan diperkirakan naik 10 persen dari tahun sebelumnya yakni 7.600 kendaraan yang melintas.
Untuk itu pihaknya meminta pengguna jalan dan pemudik untuk meningkatkan kewaspadaan saat melintasi jalan ini
Akibat proyek itu, arus lalu lintas terganggu, terutama arus mudik sebab satu jalur digunakan untuk dua arah berlawanan. Sedangkan proyek itu sendiri baru akan selesai November mendatang.
Kepala Dinas Perhubungan Informatika dan Komunikasi Yoscha Herman Sudrajat mengatakan, pengalihan jalur rencananya akan segera dilakukan.
Menurutnya bagi yang ingin tetap melintas di jalur tersebut diharapkan berhati hati karena jalan menyempit dan kondisi gelap saat malam hari
"Harus hati-hati jika ingin tetap melintas," imbaunya, Jumat (2/8/2013).
Menurutnya, pada lebaran kali ini arus kendaraan diperkirakan naik 10 persen dari tahun sebelumnya yakni 7.600 kendaraan yang melintas.
Untuk itu pihaknya meminta pengguna jalan dan pemudik untuk meningkatkan kewaspadaan saat melintasi jalan ini
(lns)