Gus Ipul menolak disebut dalang kandasnya Khofifah

Minggu, 28 Juli 2013 - 12:43 WIB
Gus Ipul menolak disebut...
Gus Ipul menolak disebut dalang kandasnya Khofifah
A A A
Sindonews.com - Wakil Gubernur Saifullah Yusuf menghormati apapun keputusan yang terjadi di sidang Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) dan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Kata Gus Ipul, semua yang terjadi saat ini sesuai dengan pedoman hukum yang ada.

Mantan Ketua Umum GP Ansor ini juga menepis jika dianggap sebagai dalang di balik kandasnya pasangan Khofifah-Herman (Berkah) di Pilgub Jatim 2013 ini.

"Ini adalah persoalan intern partai. Kami (KarSa) tidak melakukan upaya-upaya untuk menjegal seperti yang diopinikan oleh beberapa pihak. Apapun hasil dari DKPP dan PTUN mari kita hormati," kata Gus Ipul, Minggu (28/7/2013).

Cawagub incumbent ini juga mengatakan, terjadinya sidang di PTUN dan DKPP ini semata-mata adalah persoalan dari internal partai pendukung, yakni PPNUI dan PK. Artinya, tidak ada hubungan dengan calon lain.

"Itu murni persoalan partai tidak ada hubungannya dengan kami. Kalau nanti akhirnya Bu Khofifah lolos kita ucapkan selamat tapi kalau toh keputusannya lain ya marilah kita hormati," ujar Mantan Menteri Percepatan Daerah Tertinggal (PDT) ini.

Pada prinsipnya tidak ada upaya-upaya untuk menjega atau meloloskan pasangan. Semua berjalan sesuai dengan aturan yang ada. Karsa siap mengikuti proses pemilihan gubernur (Pilgub) secara sehat.

Ia juga menyayangkan adanya pihak-pihak yang menebar opini dengan cara menyerang calon lain, black campaign dan lain-lain.

"Kita senang proses demokrasi di Jawa Timur dapat berjalan baik. Kami (KarSa) siap mengikuti proses dengan cara yang sehat. Tentunya tidak baik dengan cara black campaign, membikin opini dan meyerang calon lain yang saat ini dilakukan beberapa pihak," sindirnya.

Sekali lagi, tegas Gus Ipul, persoalan PK dan PPNUI murni internal partai dan tidak ada sangkut pautnya dengan KarSa. Persoalan internal itu kemudian menjadi pedoaman dalam putusan KPU Jatim.
(rsa)
Berita Terkait
Pilkada Jatim: 2 Petugas...
Pilkada Jatim: 2 Petugas KPPS Meninggal dan 7 Sakit saat Bertugas
Bawaslu Jatim Tegaskan...
Bawaslu Jatim Tegaskan Tak Ada Larangan Warga Kampanye Menangkan Kotak Kosong
Subaru XV 2.0i 2013,...
Subaru XV 2.0i 2013, SUV AWD Mewah dan Ganteng, Harga Anjlok
PPP Resmi Usung Duet...
PPP Resmi Usung Duet Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024
15.539 Personel Dikerahkan...
15.539 Personel Dikerahkan Polda Jatim untuk Amankan Pilkada Serentak
Pesan Khofifah pada...
Pesan Khofifah pada Pemenang Pilkada: Euforia Tetap Dijaga, Hindari Kerumunan
Berita Terkini
BAI Luncurkan Program...
BAI Luncurkan Program MBG Perdana untuk Sekolah di KEK Galang Batang Bintan
4 menit yang lalu
Ngeri! Wisatawan Jatim...
Ngeri! Wisatawan Jatim Park Batu Terlempar dari Wahana Permainan 360 Pendulum
25 menit yang lalu
Pemprov Jabar Siap Lawan...
Pemprov Jabar Siap Lawan Putusan PTUN dalam Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
39 menit yang lalu
Munas ParPaluta Kembali...
Munas ParPaluta Kembali Pilih Hamsiruddin Jadi Ketua Umum
1 jam yang lalu
Tarutung Diguncang Gempa...
Tarutung Diguncang Gempa Magnitudo 4,0, Warga Berhamburan Keluar Rumah
1 jam yang lalu
Pria Ini Ngaku Ayah...
Pria Ini Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Ini Kata Kuasa Hukum Ridwan Kamil
1 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Menolak Bayar...
Ukraina Menolak Bayar Utang Rp5.705 Triliun kepada AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved