Tanggapan Jero Wacik soal kabut asap Singapura

Senin, 24 Juni 2013 - 16:06 WIB
Tanggapan Jero Wacik...
Tanggapan Jero Wacik soal kabut asap Singapura
A A A
Sindonews.com - Kabut asap yang terjadi di Singapura disebut-sebut merupakan impor dari Riau. Menanggapi hal itu, Menteri ESDM Jero Wacik mengatakan, semestinya masalah asap kedua negara dipandang layaknya persoalan dalam keluarga.

"Ya, Singapura bisa mengambil contoh hubungan suami istri. Filsafat berpikir bangsa Indonesia itu seperti suami istri. Jika ada masalah, suami istri tak boleh mengumbarnya ke publik," ujar Wacik di sela 31st ASEAN Senior Official Meeting on Energy (SOME) di Nusa Dua, Bali, Senin (24/6/2013)

Untuk itu, Wacik meminta Singapura memahami filsafat hidup masyarakat Indonesia.

Alangkah baiknya, sebagai negara bertetangga, untuk melihat setiap persoalan yang muncul diselesaikan secara baik.

"Kalau ada asap ke Singapura, jangan ribut ke dunia lah. Sepertinya Indonesia ini jelek betul. Bicara ke kita. Sebagai tetangga, susah senang kita bareng," ujarnya.

Dia mengingatkan, Indonesia selama ini banyak menyumbang kebutuhan gas ke Singapura. Demikian pula pendapatan negara tersebut banyak terdongkrak oleh belanja dari turis asal Indonesia.

Singapura mestinya patut bersyukur sebab mendapat suplai gas dari Indonesia.

Demikian pula banyaknya orang Indonesia yang berbelanja di negara tersebut.

"Tetapi kalau ada asap, mereka ribut ke dunia. Ini tidak boleh," tegas mantan Menbudpar ini,"tukasnya.

Wacik lalu menyentil Singapura agar jangan terlalu jahat-jahat kepada Indonesia.

Jika ada yang kurang-kurang sedikit menurutnya hal itu tidak menjadi masalah. Jangan lantas masalahnya sampai ke luar di media internasional.

"Enaknya bareng-bareng, susahnya jangan sendiri-sendiri," tutupnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1794 seconds (0.1#10.140)