Hari tanpa tembakau, perokok di Solo di sweeping

Jum'at, 31 Mei 2013 - 09:38 WIB
Hari tanpa tembakau, perokok di Solo di sweeping
Hari tanpa tembakau, perokok di Solo di sweeping
A A A
Sindonews.com - Bertepatan dengan hari tanpa tembakau sedunia, aksi simpatik dilakukan sekelompok orang, di Kota Solo, Jawa Tengah. Sejak pagi, mereka melakukan sweeping rokok pada pengguna jalan dan menggantikannya dengan permen dan susu.

Aksi mereka dilakukan di sekitar Terminal Bus Tirtonadi. Warga yang didatangi adalah pengguna jalan di lampu merah yang sedang merokok, baik yang sedang berjalan kaki maupun yang sedang mengendarai kendaraan bermotor.

Para peserta aksi meminta warga yang sedang menghisap rokok untuk mematikannya di pasir pada besek yang telah disediakan.

Mereka juga memberikan imbauan agar menghentikan kebiasaan merokok. Menariknya, rokok tersebut kemudian ditukar dengan permen, susu dan brosur informasi bahaya merokok.

"Saya kaget ada aksi seperti ini. Saya memang susah untuk menghentikan kebiasaan merokok saya. Berhenti sih kepingin. Tetapi ini aksi yang sangat bagus," jelas seorang pejalan kaki yang melintas, Widodo, Jumat (31/5/2013).

Sementara itu, menurut Koordinator Aksi Joko Adiyanto, aksi ini merupakan salah satu upaya untuk mengajak masyarakat untuk meninggalkan kebiasaan merokok.

"Data memprihatinkan terkait bahaya rokok, salah satunya adalah dalam satu hari 100 orang meninggal dunia akibat rokok," jelasnya.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9212 seconds (0.1#10.140)