Kabupaten Blitar pastikan tak tunda pilkades

Rabu, 03 April 2013 - 18:58 WIB
Kabupaten Blitar pastikan tak tunda pilkades
Kabupaten Blitar pastikan tak tunda pilkades
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Kabupaten Blitar akan melaksanakan 151 pemilihan kepala desa (pilkades) secara serentak pada tahun 2013 ini.

Bupati Blitar Herry Noegroho menegaskan tidak ada penundaan dalam pelaksanaan pilkades tersebut.

“Tidak ada penundaan. Pilkades secara serentak tetap dilakukan pada bulan November 2013 mendatang,“ ujar Bupati Blitar Herry Noegroho kepada wartawan di kantor bupati, Rabu (3/4/2013).

Sebelumnya, sejumlah kepala desa mendatangai gedung DPRD untuk pelaksanaan pilkades serentak diundur hingga paska pemilihan presiden 2014.

Alasanya, tahun 2013 banyak momentum politik, yakni pemilihan gubernur Jawa Timur dan langsung disusul pemilihan legislatif (Pileg). Para kades berasumsi situasi politik belum sepenuhnya kondusif ketika pilkades digelar.

Menurut Herry tidak ada alasan krusial untuk melakukan penundaan. Apa yang sudah terjadwalkan akan berjalan sesuai waktunya.

“Kita juga akan mengalokasikan bantuan dana untuk operasional pelaksanaan pilkades serentak,“ jelasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5499 seconds (0.1#10.140)