BPBD: Dipastikan tak ada yang bertahan hidup

Selasa, 26 Maret 2013 - 00:04 WIB
BPBD: Dipastikan tak...
BPBD: Dipastikan tak ada yang bertahan hidup
A A A
Sindonews.com - Korban longsor yang dinyatakan masih tertimbun di Dusun Lembang, Desa Mukapayung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB), dipastikan tidak akan bertahan hidup.

Hal itu dipastikan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandung, Sigit, kepada Sindonews, Senin (25/3/2013), tengah malam.

"Dipastikan korban yang masih tertimbun longsor sudah mati. Melihat, waktu terkuburnya yang sudah agak lama," jelas Sigit.

Selain itu, kondisi lokasi yang terlihat luluh lantah, dan bercampur air diperkirakan menyulitkan para korban untuk bertahan hidup.

"Tanah di lokasi sangat labil, maka itu saya menyebut tak akan ada kesempatan hidup bagi para korban," jelasnya.

Meski begitu, dia bersama tim, dibantu anggota Polres Cimahi, anggota Polda Jabar, Kodim 0609 Bandung, dan relawan dari Tagana, akan kembali melakukan pencarian korban longsoran pada besok pagi.

Menurut Sigit, pencarian akan dilakukan selama tujuh hari. Namun, jika dalam kurun waktu tujuh hari tersebut tak ditemukan, pihaknya akan melakukan rapat dengan para keluarga korban.

"Kita akan tambah tujuh hari lagi jika para keluarga korban menghendaki tim untuk melakukan pencarian kembali," papar Sigit.
(rsa)
Berita Terkait
Waspadalah, Ini Jenis-jenis...
Waspadalah, Ini Jenis-jenis Penipuan di Online Shop yang Sering Terjadi
Kisahnya Dijadikan Film,...
Kisahnya Dijadikan Film, Berikut 10 Tukang Tipu Paling Terkenal
5 Mobil Mewah dan Rp52,5...
5 Mobil Mewah dan Rp52,5 Miliar Disita dalam Kasus Penipuan Robot Trading NET89, Bareskrim Polri Ungkap Aset Terka
Demi Cuan, Waspadai...
Demi Cuan, Waspadai Modus-modus Pengemis Gadungan Ini
Polrestabes Surabaya...
Polrestabes Surabaya Ungkap Penipuan Investasi Smartkost
Ratusan Pelanggan Laporkan...
Ratusan Pelanggan Laporkan Grab Toko ke Polda Metro
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
2 jam yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
3 jam yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
3 jam yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
3 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
3 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
4 jam yang lalu
Infografis
Pengadilan China Melelang...
Pengadilan China Melelang 100 Ton Buaya Hidup Rp9,2 Miliar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved