Insiden Papua tewaskan 4 warga sipil

Jum'at, 22 Februari 2013 - 17:12 WIB
Insiden Papua tewaskan...
Insiden Papua tewaskan 4 warga sipil
A A A
Sindonews.com - Dalam aksi penyerangan yang dilakukan kelompok bersenjata di Kabupaten Puncak Jaya, ternyata ada korban dari pihak sipil.

"Warga sipil memang ada yang jadi korban. Tapi kaitannya juga dari rentetan kejadian kemarin, empat anggota sipil yang diserang oleh kelompok bersenjata, tewas," ujar Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono di kantor Presiden, Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (22/2/2013).

Namun, ia mengaku belum mengetahui pasti siapa pelaku dibalik aksi teror tersebut.

"Kita belum tahu pelakunya. Kalau kita tahu, sudah kita tangkap," ungkapnya.

Saat ini, dia mengatakan bahwa pihaknya tengah berkordinasi dengan pihak kepolisian dalam mengungkap pelaku aksi teror di Papua tersebut.

"Sedang dievaluasi terus, kita kerjasama dengan Kepolisian. Nanti hasilnya akan kita sampaikan," imbuhnya.

Seperti diketahui, terjadi dua penyerangan terhadap prajurit TNI oleh kelompok bersenjata pada Kamis (21/2/2013) kemarin.

Penyerangan pertama terjadi pukul 09.30 WIT terhadap Pos Satgas TNI Distrik Tingginambut, Kabupaten Puncak Jaya. Serangan itu mengakibatkan seorang prajurit TNI Pratu Wahyu Bowo (anggota Satgas) tewas dan satu TNI terluka. Serangan diduga dilakukan oleh kelompok pimpinan Goliat Tabuni.

Serangan kedua terjadi pukul 10.30 WIT, di Kampung Tanggulinik, Distrik Sinak, Kabupaten Puncak. Sebanyak 10 prajurit TNI anggota Kodim 1714/Puncak Jaya yang sedang dalam tugas dihadang dengan rentetan tembakan. Akibatnya 7 prajurit tewas, diduga penyerangan dilakukan oleh kelompok Murib.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1241 seconds (0.1#10.140)