Lanjutkan proyek monorel, Jokowi harus dengar ini

Selasa, 12 Februari 2013 - 18:58 WIB
Lanjutkan proyek monorel,...
Lanjutkan proyek monorel, Jokowi harus dengar ini
A A A
Sindonews.com - Keinginan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk membangun mega proyek monorel ditentang sebagian kalangan. Diantaranya datang dari Institute for Transportation Development and Policy (ITDP) di Indonesia.

Organisasi yang bergerak dibidang pengawasan transportasi ini menilai, kebijakan Pemprov DKI mestinya banyak belajar dari banyak negara yang gagal membangun transportasi massal tersebut.

"Sayangnya, para konsultan dan pengambil kebijakan itu hanya melihat pada perencanaan awal saja sehingga terpesona dan ingin mencontohnya," ujar Daramaningtyas, Koordinator ITDP di Balai Kota DKI, Jakarta, Selasa (12/2/2013).

Dia melanjutkan, banyak negara yang membangun transportasi massal, monorel mengalami kerugian besar. Dia mencontohkan, beberapa negara seperti Bangkok, Kolkota, Kuala Lumpur, New Delhi, Pulsan, Sao Paulo, Manila, dan Meksiko City.

Malaysia misalnya, Darma melanjutkan, dari transportasi monorel meninggalkan utang senilai USD1,4 miliar, dan merupakan kebangkrutan terbesar Malaysia dalam sejarah korporasinya.

Terlepas dari sebagian pihak yang menentang pembanguanan monorel, siang tadi, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) setuju melanjutkan mega proyek yang tiang pancangnya sudah berdiri enam bulan yang lalu.

Gubernur sepakat dengan pihak PT Jakarta Monorail untuk membangun di jalur hijau (green line) dan jalur biru (blue line). "Sudah setuju, monorel tetep jalan," terang Jokowi.
(san)
Berita Terkait
Tiang Monorel Rusak...
Tiang Monorel Rusak Estetika Kota, Pengamat Minta Segera Dibongkar
Melihat Kembali Tiang-Tiang...
Melihat Kembali Tiang-Tiang Bekas Proyek Monorel yang Mangkrak
13 Tahun Tiang Pancang...
13 Tahun Tiang Pancang Jakarta Monorel Mangkrak
Pencuri Ngaku Pereteli...
Pencuri Ngaku Pereteli Tiang Besi Monorel untuk Tebus Motor di Bengkel
Terlalu! Komplotan Pencuri...
Terlalu! Komplotan Pencuri Pereteli Tiang Besi Monorel di Rasuna Said Kuningan
PT PP Garap Proyek di...
PT PP Garap Proyek di Timor Leste
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
29 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved