Bawaslu buka lowongan Panwaslu di 5 kabupaten

Minggu, 20 Januari 2013 - 14:44 WIB
Bawaslu buka lowongan Panwaslu di 5 kabupaten
Bawaslu buka lowongan Panwaslu di 5 kabupaten
A A A
Sindonews.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Propinsi Jawa Timur membuka pendaftaran rekruitmen calon anggota panitia pengawas pemilu (Panwaslu) di lima kabupaten.

Kelima daerah tersebut adalah Kabupaten Probolinggo, Nganjuk, Bojonegoro, Bangkalan, dan Sampang.

“Pendaftaran dimulai tanggal 23-30 Januari 2013," kata Ketua Bawaslu Jatim Sufyanto, di Surabaya, Minggu (20/1/2013).

Teknisnya, Bawaslu Jatim telah membentuk Tim seleksi Calon Anggota Panwaslu di lima kabupaten tersebut. Timsel ini diketuai oleh Drs Macmud Suhermono dengan anggota Dr Kris Nugroho, dan Drs Aribowo MS (Universitas Airlangga), Dr Mo. Muzaki (Unibraw Malang), dan Dr Samsul Sodiq (Unesa).

Ketua Tim seleksi calon Anggota Panwaslu, Macmud Suhermono menambahkan, bagi masyarakat yang ini menadaftar dapat melihat pengumuman dan syarat-syarat pendaftaran yang berada di masing-masing kantor Bakesbang Kabupaten, Kantor Bawaslu Jatim, di Gedung Bakesbang Provinsi Jatim.

Lebih jauh Macmud menjelaskan, syarat mendaji anggota Panwaslu diantaranya minimal berusia 30 tahun saat mendaftar, berijazah S-1, tidak pernah menjadi anggota dan pengurus partai politik atau sudah mengundurkan diri dari partai politik minimal lima tahun.

Kemudian, tidak pernah dihukum penjara dengan ancaman hukuman lima tahun, dibuktikan dengan surat keterangan dari pengadilan.

“Namun karena mengurus surat keterangan dari PN biasanya agak lama, maka bisa disusulkan, bila lolos seleksi tes tulis. Berkasnya bisa melalui Pos atau datang langsung ke kantor Bawaslu Jatim. peserta yang lolos seleksi administrasi, akan mengikuti tes tertulis yang akan dipusatkan di Surabaya,” jelasnya.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5676 seconds (0.1#10.140)
pixels