Kholil optimis menang

Rabu, 09 Januari 2013 - 11:06 WIB
Kholil optimis menang
Kholil optimis menang
A A A
Sindonews.com - Calon Bupati Bangkalan incumbent yang bernomor urut 2 KH Kholilurrahman menggunakan hak pilihnya di TPS 3 Kelurahan Bugih, Kecamatan Kota Pamekasan. Dia menggunakan hak pilih bersama istri dan puteranya.

Usai menggunakan hak pilih Kholil menyatakan, optimis bisa menang dalam Pilkada Pamekasan dengan perolehan suara 60-65 persen. Sebab, menurutnya, dari hasil cek yang dilakukannya di lapangan hampir semua pemilih menghendaki pencalonannya.

"Sesuai target, paling tidak optimis menang dengan perolehan suara antara 60-65 persen," ujarnya, di TPS 3, Kelurahan Bugih, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Rabu (9/1/2013).

Menurutnya, secara umum situasi di 13 kecamatan masih kondusif. Dia juga menilai masyarakat kini sudah semakin dewasa dalam menyikapi Pilkada, sehingga situasi tersebut harus terus dipertahankan sampai selesai seluruh tahapan.

Dia juga sangat bangga dengan masyarakat, yang telah menggunakan hak pilihnya dan tidak golput dalam Pilkada Pamekasan, sehingga nantinya bisa menjadi tolak ukur kesuksesan Pilkada.

"Biarkan hati nurani masyarakat yang memilih, jangan sampai ada paksaan. Apalagi sampai money politic," ucapnya.

Diketahui, KH Kholilurrahman berpasangan dengan Moh Masduki (Kompak). Pasangan tersebut, diusung oleh koalisi mayoritas partai parlemen seperti PKB, PBB, Golkar, Gerindra, PBR dan PDIP.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9180 seconds (0.1#10.140)