Perbaikan 280 ruang kelas SMP molor

Kamis, 27 September 2012 - 09:10 WIB
Perbaikan 280 ruang...
Perbaikan 280 ruang kelas SMP molor
A A A
Sindonews.com – Belum terealisasinya pencairan Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Garut membuat perbaikan 280 ruang kelas SMP dipastikan molor.

Disdik Kabupaten Garut baru bisa memastikan kalau perbaikan ratusan ruang kelas itu akan dilakukan pada 2013 mendatang.

Kasi Sarana Pendidikan Menengah (Dikmen) Disdik Kabupaten Garut Asep Wawan Budiman menjelaskan, anggaran DAK 2011 yang belum dikucurkan ini mencapai Rp10 miliar ditambah dengan dana pendamping dari APBD Garut sebesar Rp1 miliar.

Menurut Budiman, hambatan realisasi DAK 2011 ini disebabkan oleh lambannya penyusunan persiapan administratif yang dilakukan Disdik Kabupaten Garut.

“Kami masih terus berupaya agar DAK 2011 bisa secepatnya direalisasikan. Keterlambatan pencairan juga berdampak pada realisasi DAK 2012 yang ikut mundur,” katanya Rabu 26 September 2012.

Menurut Asep, dana DAK 2011 sebanyak itu tidak sepenuhnya dipergunakan untuk merehabilitasi fisik bangunan, melainkan juga untuk program peningkatan mutu dengan komposisi 65 persen untuk fisik, serta 35 persen untuk peningkatan mutu. Asep sendiri mengaku jumlah 280 unit ruang kelas SMP yang rusak ini belum pasti.

Ia memaparkan, jumlah total ruang kelas SMP negeri ada sebanyak 1.830 unit. Sedangkan untuk ruang kelas SMP swasta, jumlahnya mencapai 522 unit. Dari jumlah sebanyak itu, hasil inventarisasi sementara sekolah yang rusak baru 280 unit.

"Jadi jumlahnya kemungkinan masih bisa bertambah. Namun, ya itu tadi, mengingat dana DAK 2011 belum cair, kami tidak yakin seluruh ruang kelas itu akan diperbaiki atau tidak di tahun 2012 ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Garut Helmi Budiman mengatakan, pihaknya telah memanggil sejumlah pejabat Disdik Kabupaten Garut terkait kesiapan realisasi DAK tahun 2011 dan 2012. Helmi pun mengaku, Komisi D DPRD Kabupaten Garut telah memberikan peringatan terkait lambannya realisasi DAK dua periode tersebut.

“Dampaknya sangat besar bagi dua pendidikan di Garut. Dari penjelasan Disdik Garut, katanya mereka masih fokus terhadap pencairan DAK 2011. Namun tetap saja, kami dari Komisi D akan selalu mendesak sekaligus memberikan peringatan agar DAK 2011 dan 2012 bisa segera direalisasikan. Kita lihat saja, sudah sejauh mana upaya mereka,” tukasnya.
(ysw)
Berita Terkait
Bangunan Sekolah SMP...
Bangunan Sekolah SMP Negeri 2 Palu Ambruk Akibat Banjir
Rawan Roboh, Plafon...
Rawan Roboh, Plafon Ruang Kelas SDN Talunkidul Disangga Bambu
Sekolah Rusak di Pelosok...
Sekolah Rusak di Pelosok Negeri
Miris! Tidak Ada Anggaran,...
Miris! Tidak Ada Anggaran, SD Negeri di Serang Ini Dibiarkan Rusak Sejak 2012
Tiga Ruang Kelas dan...
Tiga Ruang Kelas dan Perpustakaan di SDN 2 Paeidean Rusak
Atap Sekolah SDN 4 Undaan...
Atap Sekolah SDN 4 Undaan Kidul Kudus Rusak
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
27 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
1 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
2 jam yang lalu
Infografis
Daud Yordan, The Senator...
Daud Yordan, The Senator yang Raja Kelas Ringan Super
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved